VIVA – Marc Marquez juara sprint race MotoGP Spanyol 2025 yang berlangsung di Sirkuit Jerez, Sabtu 26 April. Sementara Fabio Quartararo yang pole position ketiban sial di awal jalannya balapan singkat tersebut.
Fabio Quartararo tersungkur saat memasuki tikungan di putaran pertama. Pembalap Monster Energi Yamaha itu tidak mampu mengkontrol motornya saat melakukan hard breaking mengikuti Marc yang berada di depannya.
Pembalap Yamaha MotoGP, Fabio Quartararo
Marc Marquez yang memulai balapan dari posisi kedua langsung melesat bak roket dan memimpin jalannya balapan diikuti Alex Marquez yang memulai balapan dari urutan keempat, menyusul
Francesco Bagnaia di posisi ketiga.
Gap waktu ketiga pembalap Ducati itu cukup dekat di awal jalannya balapan. Terlepas dari tiga besar, pembalap Gresini Racing, yakni Fermin Aldeguer tampil konsisten menghuni peringkat ke-5, atau dua tingkat ke depan dari posisi start.
Memasuki lap ke-3 Jack Miller lagi-lagi belum mampu beradaptasi dengan motor Yamaha hingga tersungkur ditikungan. Melihat posisi teratas, Marc Marquez semakin melesat saat tersisa enam lap lagi dengan gap waktu lebih dari satu detik meninggalkan Alex dan Bagnaia.
Sementara Franco Morbidelli hanya bisa mengikuti Bagnaia diurutan keempat dengan selisih waktu lebih dari satu detik, namun pembalap VR46 Racing itu terus berusaha keras memangkas gap waktunya disetiap putaran.
Balapan singkat yang tersisa empat lap lagi memperlihatkan MM93 semakin nyaman berada diurutan terdepan tanpa ada yang mengikutinya dari jarak dekat. Sang adik, yaitu Alex terlihat cukup berjarak.
Salah satu hal yang menarik perhatian di tengah jalannya balapan Valentino Rossi kembali hadir untuk menyaksikan anak asuhnya serta tim miliknya. Tidak ketinggalan Dani Pedrosa turut menyaksikan jalannya balapan dari pinggir sirkuit.
Namun kehadiran Valentino Rossi kali ini tidak menjadi magis tersendiri buat pembalap Pertamina VR46 Racing, ataupun murid terbaiknya Francesco Bagnaia yang tidak bisa mengejar rekan setimnya.
Memasuki lap sembilan, Pecco Bagnaia masih berada diurutan ketuga dan semakin tertinggal jauh dengan Marquez bersaudara. Last lap MM93 masih memimpin jalannya balapan, diikuti Alex dan Bagnaia.
Artinya posisi tiga besar tidak ada perubahan sampai detik-detik akhir sprint race yang berlangsung sebanyak 11 lap, hingga dimenangkan si semut Carvera.
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2025:
- Marc Marquez Ducati Lenovo
- Alex Marquez Gresini Racing
- Francesco Bagnaia Ducati Lenovo
- Franco Morbidelli Pertamina VR46 Racing
- Fermin Aldeguer Gresini Racing
- Fabio Di Giannantonio Pertamina VR46 Racing
- Maverick Vinales Red Bull KTM Factory
- Marco Bezzecchi Aprilia Racing
- Joan Mir Honda Castrol
- Pedro Acosta Red Bull KTM Factory
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol: Fabio Quartararo Lebih Cepat dari Marc Marquez
Fabio Quartararo menjadi satu-satunya pembalap brand Jepang yang bisa mengacak-acak dominasi Ducati. Kedigdayaan pembalap Monster Energi Yamaha itu kembali dibuktikan saa
VIVA.co.id
26 April 2025