Ini Wujud Nyata Mobil Sport Terbaru Denza, Siap Produksi Massal?

1 week ago 8

Jumat, 11 April 2025 - 19:00 WIB

Jakarta, VIVA – Belakangan ini, beredar beberapa foto terbaru yang menunjukkan tampilan akhir dari mobil sport Denza, yang sebelumnya sempat bermunculan di internet.

Tidak seperti foto-foto sebelumnya, unit terbaru ini tampak sudah mendekati bentuk produksi massal meski masih berbalut kamuflase, namun nampak bagian lampu depan masih butuh penyempurnaan.

Dilansir VIVA dari laman Carnewschina, desain keseluruhan mobil kini terlihat lebih jelas. Berdasarkan foto-foto terbaru, mobil sport Denza tampaknya mengambil inspirasi dari Ferrari 488 dan Lotus Emira.

Calon mobil sport Denza terbaru

Laporan sebelumnya menyebutkan bahwa mobil ini akan tersedia dalam versi hard-top dan convertible, dengan konfigurasi dua pintu dan empat kursi.

Menyoal performa, calon mobil sport terbaru Denza ini disebutkan bakal menyaingi Porsche 911 dengan harga di atas 300.000 yuan atau sekitar Rp672 juta.

Kemudian, mobil ini juga diperkirakan akan debut di Shanghai Auto Show mendatang.

Dari segi desain eksterior, bagian depan mobil tampak rendah dan lebar, dengan tonjolan di sisi kap mesin datar yang memberi kesan aerodinamis. Lip depan menonjol ke luar, menambah kesan agresif.

Mobil dua pintu ini punya postur rendah, velg besar, dan desain kaca yang menyatu dari kaca depan, atap panoramik, hingga kaca belakang.

Pintu tanpa bingkai (frameless) menambah kesan elegan. Di belakang, atap melandai hingga ke spoiler besar, serta bumper belakang yang tampil sangat agresif.

Sebuah foto sebelumnya sempat memperlihatkan Denza berdampingan dengan Porsche 911, memperlihatkan ukuran yang kurang lebih setara.

Masuk ke bagian dalam mobil, Denza mengadopsi pendekatan yang lebih ramah keluarga, berbeda dari mobil sport tradisional yang biasanya tampil ekstrem.

Bagian kemudinya dipenuhi tombol-tombol fungsional, mengisyaratkan hadirnya fitur asistensi mengemudi cerdas dan parkir otomatis.

Setir empat palang yang tebal dipadukan dengan tuas transmisi di kolom kemudi, serta layar infotainment besar mengambang di atas dasbor rendah.

Ban berukuran 275/35 R21 103Y menegaskan kapabilitas performa tinggi, karena ban ini mampu melaju hingga kecepatan 300 km/jam.

Halaman Selanjutnya

Mobil dua pintu ini punya postur rendah, velg besar, dan desain kaca yang menyatu dari kaca depan, atap panoramik, hingga kaca belakang.

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |