Minggu, 27 April 2025 - 14:11 WIB
Tangerang, VIVA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang bersama dengan perusahaan swasta dalam hal ini, Snack Video meresmikan stadion mini yang berada di Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Minggu, 27 April 2027.
Kerjasama tersebut sebagai upaya pihak swasta melalui program CSR (Corporate Social Responsibility) untuk membantu pemerintah daerah menyediakan sarana dan prasarana olahraga yang memadai.
"Pentingnya mereka dari pihak Snack video membangun sarana, merehab, tentu pasti akan dimanfaatkan oleh masyarakat kita, difungsikan sebagai sarana olahraga, digunakan dipakai untuk berprestasi, bisa jadi sehat juga. Belum lagi kita dapat menjaring dan membentuk bibit unggul dalam bidang olahraga, terlebih sepakbola," katanya.
Kata dia, bukan hanya sekedar melakukan revitalisasi, namun pihaknya bersama dengan orang perusahaan media sosial juga menggelar pertandingan sepakbola usia dini muli usia 8 hingga 12 tahun yang bekerjasama juga dengan Asosiasi Sepakbola Kabupaten (Askab) Tangerang.
"Sebagaimana program yang telah dicanangkan Askab dari kabupaten Tangerang, tidak hanya soal revitalisasi sarana, tapi hari ini ada pertandingan juga mana bisa melatih bibit unggul atlet di wilayah Legok, dan ini kolaborasi yang bagus, mudah-mudahan bisa diteruskan bukan hanya di Kecamatan Legok tapi juga kecamatan lain," ujarnya.
Head of Operation Snack Video Indonesia, Yugo Prabowo mengatakan, bahwa program ini merupakan bagian dari komitmen sosial perusahaan untuk mendukung pembangunan desa melalui pilar olahraga.
"Revitalisasi ini merupakan bentuk nyata dukungan kami terhadap pembinaan regenerasi serta pengembangan bakat di tingkat lokal. Dan kami percaya bahwa setiap warga, di mana pun mereka tinggal, berhak mendapatkan akses yang setara terhadap kesempatan berolahraga," jelas dia.
Lanjutnya terkait dengan pertandingan sepak bola anak-anak usia 8 hingga 12 tahun sebagai bagian dari pembinaan atlet muda.
"Dengan pertandingan ini kita ini melakukan pembinaan atlet muda. Dan nantinya, tidak hanya di Legok saja, dengan program kami 'Desa Sejahtera Snack Video', pada tahun 2025 akan berkeliling ke berbagai daerah di Pulau Jawa hingga Desember mendatang. Jadi tidak hanya Tangerang, Banten saja, nanti ada wilayah lainnya sehingga ada 9 desa sampai dengan akhir tahun mendatang," ungkapnya.
Viral Pria Diduga Suporter Persib Ini Semprotkan Alat Pemadam Api Milik Fasilitas Stadion ke Udara
Ada insiden terjadi dalam laga sepak bola di salah satu stadion besar, ketika seorang suporter terekam menyemprotkan alat pemadam api milik stadion viral.
VIVA.co.id
26 April 2025