VIVA – Pelatih Timnas Indonesia, Justin Hubner sudah merilis daftar susunan pemain untuk laga melawan Irak pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion King Abdullah, Jeddah, Arab Saudi, Minggu dini hari WIB, 12 Oktober 2025.
Dalam daftar tersebut tidak ada nama Justin Hubner. Di posisi bertahan, Kluivert lebih memilih jay Idzes, Rizky Ridho, Kevin Diks dan Calvin Verdonk.
Dengan ini, Hubner melewatkan dua laga penting skuad Garuda. Sebelumnya, pemain 22 tahun tersebut tidak dimainkan dalam laga melawan Arab Saudi. Ia hanya duduk di bangku cadangan.
Hubner sebelumnya sempat membuat heboh lantaran unggahannya di media sosial yang provokatif. Hubner mem-posting di Insta Stories dengan tulisan 'kita semuanya bisa setuju siapa yang harusnya main'. Posting-an tersebut dinilai bisa membuat keharmonisan di ruang ganti terusik.
Hubner langsung meminta maaf dan mengakui hal itu cuma emosi sesaat. Hubner akan fokus untuk laga selanjutnya kontra Irak.
"Setelah unggahan saya kemarin setelah pertandingan, saya benar-benar ingin meminta maaf kepada seluruh rekan setim, staf, dan seluruh negeri," tulis Hubner.
"Itu keputusan emosional dari saya yang tidak akan pernah terjadi lagi. Saya selalu ingin yang terbaik untuk Timnas dan negara ini. Mari kita taruh fokus untuk hari Sabtu melawan Irak," sambungnya.
Namun sayangnya, meskipun memfokuskan diri pada laga melawan Irak, ia tidak masuk dalam daftar pemain. Apakah hal ini karena unggahannya di media sosial?
Pasangan Suami-Istri WNI di Qatar Semangat Nobar, Prediksi Timnas Indonesia Tekuk Irak 2-1
Dukungan untuk Timnas Indonesia dalam laga hidup-mati melawan Timnas Irak di babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia tidak hanya datang dari tanah air.
VIVA.co.id
12 Oktober 2025