Karya Seni Panel Surya dan Visual Berpadu di Art Jakarta Gardens 2025

10 hours ago 6

Minggu, 27 April 2025 - 12:01 WIB

Jakarta, VIVA – Di tengah tantangan perubahan iklim dan kebutuhan mendesak akan sumber energi yang ramah lingkungan, kesadaran terhadap pentingnya penggunaan energi bersih dan berkelanjutan semakin menjadi sorotan.

Energi surya, sebagai salah satu solusi utama, menawarkan potensi besar untuk mengurangi ketergantungan pada sumber daya tak terbarukan dan menciptakan masa depan yang lebih hijau.

Salah satu upaya untuk meningkatkan kesadaran ini ditunjukkan oleh iForte Energi melalui instalasi seni interaktif bertajuk Twinkle-gize di Art Jakarta Gardens 2025, yang berlangsung di Hutan Kota by Plataran, Jakarta, pada 22 hingga 27 April 2025.

Instalasi Twinkle-gize mengusung konsep yang menggabungkan teknologi panel surya dengan seni visual, menciptakan pengalaman yang tidak hanya memukau, tetapi juga mengajak pengunjung untuk merenung tentang hubungan kita dengan energi.

Dengan pendekatan ini, iForte Energi ingin menekankan bahwa energi surya bukan hanya sekadar sumber daya, tetapi juga dapat menjadi media ekspresi yang menginspirasi dan mengedukasi masyarakat.

“Instalasi ini memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk merasakan langsung manfaat energi surya, seperti untuk mengisi daya ponsel atau motor listrik,” ujar Mohamad Iwan, Presiden Direktur dan CEO iForte Energi, dikutip dari keterangan resmi, Minggu 27 April 2025.

Karya seni ini merupakan hasil kolaborasi antara iForte Energi dan .this/PLAY Studio. Panel surya yang biasanya tampak kaku dan fungsional kini diubah menjadi elemen interaktif yang menyatu dengan ruang, memberikan pencahayaan sekaligus daya.

Melalui instalasi ini, iForte Energi berharap dapat menginspirasi masyarakat untuk lebih peduli terhadap penggunaan energi surya dan memahami peran pentingnya dalam menciptakan ekonomi yang lebih berkelanjutan.

Deddy Corbuzier

Deddy Corbuzier Ungkap Pesan Terakhir Titiek Puspa Sebelum Meninggal Dunia, Isinya Bikin Merinding!

Titiek Puspa, legenda musik dan budaya Tanah Air, meninggal dunia pada Kamis, 10 April 2025 pukul 16.25 WIB di Rumah Sakit Medistra, Jakarta Selatan.

img_title

VIVA.co.id

11 April 2025

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |