Ledakan 3 Gol, Persib Babat PSS dan Nyaris Juara Liga 1

8 hours ago 5

Sabtu, 26 April 2025 - 21:06 WIB

VIVA – Persib Bandung sukses mengalahkan PSS Sleman dengan skor meyakinkan 3-0 dalam laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu 26 April 2025 malam WIB. Kemenangan ini memperkokoh posisi Persib di puncak klasemen sementara dengan koleksi 64 poin.

Hasil positif ini membuat tim Maung Bandung kian dekat dengan gelar juara Liga 1. Anak asuh Bojan Hodak kini hanya membutuhkan empat poin tambahan untuk memastikan diri menjadi kampiun musim ini. Dengan raihan minimal 68 poin, Persib tak perlu lagi mempedulikan hasil tim pesaing, termasuk Persebaya Surabaya yang saat ini bertengger di posisi ketiga dengan 52 poin.

Jalannya Pertandingan Persib Bandung vs PSS Sleman

Persib tampil dominan sejak awal pertandingan. Tim tuan rumah membuka keunggulan di menit ke-20 melalui sundulan keras Gustavo Franco, memanfaatkan umpan sepak pojok dari Marc Klok. Gol tersebut membuat Persib unggul 1-0.

Menjelang akhir babak pertama, Persib sebenarnya memiliki peluang emas untuk menggandakan skor. Kerja sama apik antara Ciro Alves dan Marc Klok menghasilkan umpan mendatar ke Tyronne del Pino, namun sontekannya dari jarak dekat melambung di atas mistar gawang PSS Sleman.

Memasuki babak kedua, Persib tidak membutuhkan waktu lama untuk menambah keunggulan. Di menit ke-49, Tyronne del Pino menebus kegagalannya dengan mencetak gol kedua bagi Persib usai menerima umpan matang.

Delapan menit berselang, Del Pino kembali mencatatkan namanya di papan skor. Sundulannya hasil assist dari Ciro Alves membuat Persib unggul 3-0 sekaligus mencatatkan brace dalam pertandingan ini.

Sepanjang sisa laga, Persib masih terus menekan dan menciptakan beberapa peluang, termasuk dari kaki Marc Klok. Namun, hingga peluit panjang dibunyikan wasit, skor tetap bertahan 3-0 untuk kemenangan Persib Bandung.

Persib Bandung Semakin Dekat dengan Juara Liga 1

Dengan kemenangan ini, peluang Persib Bandung untuk merengkuh gelar Liga 1 semakin terbuka lebar. Dukungan penuh dari Bobotoh dan performa konsisten di akhir musim menjadi modal penting untuk mengunci gelar juara.

Halaman Selanjutnya

Sepanjang sisa laga, Persib masih terus menekan dan menciptakan beberapa peluang, termasuk dari kaki Marc Klok. Namun, hingga peluit panjang dibunyikan wasit, skor tetap bertahan 3-0 untuk kemenangan Persib Bandung.

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |