PSSI 'Kejar Setoran', Menpora Ikut Ngebut

2 hours ago 1

Selasa, 25 Februari 2025 - 08:00 WIB

Jakarta, VIVA – PSSI berupaya untuk 'kejar setoran' untuk menaturalisasi tiga pemain, yakni Joey Pelupessy, Emil Audero Mulyadi, dan Dean James. Mereka ingin ketiga pemain bisa memperkuat Timnas Indonesia pada Maret 2025 mendatang.

Timnas Indonesia akan menjalani dua pertandingan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Maret 2025 mendatang. Pertama tandang ke markas Timnas Australia, selanjutnya menjamu Timnas Bahrain.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo mengaku sudah mendapat informasi dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir terkait bakal dilakukan naturalisasi Joey Pelupessy, Emil Audero Mulyadi, dan Dean James.

"Pak Erick hari Jumat dan Sabtu sudah memberi informasi kepada saya, sudah melaporkan juga ke Bapak Presiden untuk izin kembali melakukan naturalisasi," kata Dito.

Begitu mendapat informasi tersebut, Dito mengatakan pihaknya langsung mengerjakan proses naturalisasinya. Yang masih ditunggu oleh mereka adalah dokumen dari PSSI.

Menpora memastikan komunikasi kepada para stakeholders untuk melakukan naturalisasi ini akan terus dilakukan secara intensif. Dia meminta publik untuk bersabar sembari menunggu perkembangan.

"Kami akan coba komunikasi dengan seluruh stakeholders. Jadi nanti kami akan update setiap perkembangan," tuturnya.

Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Intip Perkiraan Line-Up Timnas Indonesia Usai Adanya Tambahan Pemain Naturalisasi

Baru-baru ini Ketua Umum PSSI, Erick Thohir telah membocorkan rencana penambahan pemain naturalisasi untuk memperkuat Timnas Indonesia. Berikut perkiraan Line-Up terbaru.

img_title

VIVA.co.id

25 Februari 2025

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |