5 Skill Mahal yang Bisa Mengubah Kariermu, Kuasai Biar Makin Dilirik Perusahaan!

4 days ago 7

Selasa, 15 April 2025 - 14:40 WIB

Jakarta, VIVA – Di tengah dunia kerja yang semakin kompetitif, punya nilai tambah itu penting. Tapi tahukah kamu kalau ada beberapa skill “mahal” yang bisa bikin kamu makin dilirik perusahaan dan bahkan mempercepat kariermu? Skill-skill ini bukan soal gelar tinggi, tapi tentang kemampuan yang bikin kamu lebih unggul dan disukai di tempat kerja.

Berikut ini lima skill penting yang bisa mengubah masa depan kariermu jika kamu tekun mengasahnya, seperti dilansir dari akun Instagram @dreamgoals.id. 

Ilustrasi bekerja.

Photo :

  • Pixabay/hamonazaryan1

1. Storytelling: Kemampuan Membuat Orang Percaya

Pernah bertemu orang yang biasa aja, tapi kalau bicara langsung bikin semua orang setuju? Itu karena mereka jago storytelling alias bisa menyampaikan cerita dengan cara yang menarik dan meyakinkan.

Cara melatih kemampuan ini:

  • Tonton TED Talk atau YouTube untuk belajar gaya bicara yang kuat
  • Latih menceritakan hal sederhana dengan alur yang seru dan jelas
  • Coba rekam suara sendiri, lalu dengarkan ulang dan perbaiki bagian yang kurang enak didengar

Storytelling bikin kamu terdengar lebih percaya diri dan gampang mempengaruhi orang lain secara positif.

2. Manajemen Waktu: Agar Pekerjaan Tidak Menumpuk

Kalau kamu sering merasa sibuk tapi hasil pekerjaan tidak kelar-kelar, bisa jadi karena kamu belum mengatur waktu dengan baik. Skill ini penting banget untuk meningkatkan produktivitas.

Tips untuk lebih teratur:

  • Gunakan metode Pomodoro (kerja 25 menit, istirahat 5 menit)
  • Prioritaskan tugas dengan Eisenhower Matrix (penting vs mendesak)
  • Coba pakai habit tracker biar lebih disiplin

Manajemen waktu yang baik bikin kamu tidak gampang stres dan lebih efisien di tempat kerja.

3. Kecerdasan Emosional (EQ)

EQ alias emotional intelligence ternyata lebih penting dari IQ. Orang yang bisa mengelola emosinya dan peka terhadap perasaan orang lain, biasanya lebih mudah sukses dan disukai banyak orang.

Cara melatihnya:

  • Tarik napas dan pikir dulu sebelum merespons sesuatu
  • Biasakan mendengar sampai selesai tanpa menyela
  • Lakukan journaling atau latihan mindfulness agar lebih mengenal diri sendiri

EQ bikin kamu lebih tenang saat menghadapi tekanan dan lebih bijak saat kerja tim.

Ilustrasi Keterampilan Soft Skills

Photo :

  • freepik.com/freepik

4. Skill Microsoft Office

Mau kerja di kantor mana pun, pasti butuh skill ini. Jago Microsoft Excel, Word, dan PowerPoint bikin kamu bisa kerja lebih rapi, cepat, dan profesional.

Tips untuk upgrade kemampuan:

  • Kuasai shortcut dan rumus Excel biar kerja lebih efisien
  • Belajar bikin laporan dan presentasi yang rapi dan menarik
  • Gunakan Kitab Microsoft Excel & Word yang banyak tersedia gratis di internet

Skill ini juga bantu kamu naik jabatan lebih cepat karena dinilai bisa diandalkan.

5. Empati: Paham Perasaan Orang Lain

Pernah bicara sama orang yang tidak nyambung? Bisa jadi karena mereka kurang empati. Orang yang peka dan bisa memahami perasaan orang lain lebih gampang diterima dan dihargai di lingkungan kerja.

Cara biar makin empati:

  • Dengarkan tanpa buru-buru menghakimi
  • Coba lihat masalah dari sudut pandang orang lain
  • Hindari multitasking saat ngobrol, beri perhatian penuh

Empati bikin kamu jadi rekan kerja yang suportif dan pemimpin yang dicintai tim.

Lima skill di atas mungkin terdengar sederhana, tapi dampaknya luar biasa untuk perkembangan kariermu. Hal yang penting adalah konsisten berlatih dan tidak berhenti belajar. Karier yang cemerlang tidak selalu butuh gelar tinggi, tapi pasti butuh soft skill yang kuat dan bisa diandalkan. Jadi, kamu mau mulai dari skill yang mana dulu nih?

Halaman Selanjutnya

Storytelling bikin kamu terdengar lebih percaya diri dan gampang mempengaruhi orang lain secara positif.

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |