AirAsia Ikut Turunkan Harga Tiket Domestik Periode Lebaran 2025, Cek Rute-rutenya

7 hours ago 1

Senin, 3 Maret 2025 - 18:58 WIB

Jakarta, VIVA – Maskapai penerbangan AirAsia Indonesia ikut menurunkan harga tiket pesawat untuk rute domestik, selama periode Lebaran 2025.

Direktur Utama Indonesia AirAsia, Veranita Yosephine menjelaskan, tiket dengan harga khusus ini dapat dibeli mulai 1 Maret hingga 7 April 2025, untuk periode perjalanan pada 24 Maret hingga 7 April 2025 mendatang.

“Indonesia AirAsia berkomitmen untuk terus mendukung program pemerintah yang ingin memberikan penurunan harga tiket pesawat bagi masyarakat Indonesia dengan harga lebih terjangkau, khususnya bagi mereka yang ingin pulang ke kampung halaman tercinta dan berkumpul dengan keluarga," kata Veranita dalam keterangannya, Senin, 3 Maret 2025.

Maskapai AirAsia Indonesia

Photo :

  • VIVA.co.id/Maha Liarosh (Bali)

Dia menambahkan, AirAsia sebelumnya juga telah berpartisipasi dalam program penurunan harga tiket pesawat, dengan memberikan potongan harga pada periode libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025 lalu.

Karenanya, pada periode Lebaran kali ini, AirAsia pun kembali mengikuti kebijakan pemerintah dalam penurunan harga tiket pesawat hingga 14 persen. Hal itu mencakup berbagai komponen harga, termasuk fuel surcharge yang berkurang dari 10 persen menjadi 2 persen, dan Pelayanan Jasa Penumpang Pesawat Udara (PJP2U) yang turun 50 persen.

Lalu ada pula Pelayanan Jasa Pendaratan, Penempatan dan Penyimpanan Pesawat Udara (PJP4U) yang turun 50 persen, dan PPN yang sebelumnya 11 persen kini menjadi 5 persen.

Pesawat AirAsia.

Photo :

  • Instagram @airasiatravels_id

"Kebijakan ini berlaku untuk seluruh rute domestik yang dilayani oleh AirAsia, termasuk rute Jakarta – Bali, Jakarta – Silangit, Jakarta – Labuan Bajo, Jakarta – Lampung, Bali – Labuan Bajo, Balikpapan – Bali, dan Banjarmasin – Bali," ujar Veranita.

Diharapkan inisiatif ini dapat mendorong peningkatan penggunaan transportasi udara selama periode Lebaran, baik bagi masyarakat yang ingin mudik maupun berwisata. 

"Dengan adanya kebijakan ini, masyarakat dapat lebih mudah dalam merencanakan perjalanan dengan lebih efektif dan nyaman, sekaligus mendukung pertumbuhan sektor pariwisata dan perekonomian secara keseluruhan," ujarnya.

Sebagai informasi, seluruh tiket penerbangan AirAsia dapat dipesan melalui aplikasi airasia MOVE (dahulu AirAsia Superapp), website airasia.com, online travel agent, dan agen perjalan resmi lainnya. Untuk pemesanan tiket rombongan berjumlah 10 orang atau lebih, calon penumpang dapat menghubungi layanan Group Desk AirAsia melalui email ke [email protected].

Halaman Selanjutnya

Source : Instagram @airasiatravels_id

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |