AS-Iran Gelar Pembicaraan Langsung Tingkat Tinggi Terkait Program Nuklir Teheran

1 week ago 7

Selasa, 8 April 2025 - 11:37 WIB

Washington, VIVA – Presiden Donald Trump menyatakan pada hari Senin bahwa Amerika Serikat sedang aktif melakukan diskusi "pada level yang sangat tinggi" dengan Iran terkait program nuklir negara tersebut. Lebih lanjut, Trump menyebutkan bahwa perundingan ini diadakan "demi keuntungan terbaik Iran."

"Kami sedang melakukan pembicaraan langsung dengan Iran, dan pembicaraan itu sudah dimulai. Pembicaraan itu akan berlangsung pada hari Sabtu. Kami akan mengadakan pertemuan yang sangat besar, dan kita akan melihat apa yang bisa terjadi," kata Trump kepada wartawan saat ia menjamu Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu di Gedung Putih.

VIVA Militer: Presiden Amerika Serikat, Donald Trump

"Saya pikir semua orang setuju bahwa melakukan kesepakatan akan lebih baik daripada melakukan hal yang sudah jelas. Dan hal yang sudah jelas bukanlah sesuatu yang ingin saya lakukan," lanjutnya.

Dia mengatakan bahwa untuk sementara, Iran telah setuju untuk berbicara secara langsung."Sekarang kami sedang berhadapan langsung dengan mereka. Dan mungkin kesepakatan akan tercapai, itu akan sangat bagus, itu akan sangat bagus untuk Iran," tambah Trump.

Trump telah berulang kali mengancam akan melakukan aksi militer dengan Teheran jika kesepakatan tidak dapat dicapai, dan Iran sebelumnya telah mengesampingkan kemungkinan melakukan negosiasi langsung dengan Washington tetapi tetap membuka pintu untuk pembicaraan tidak langsung. (ANT)

Papan elektronik IHSG di Bursa Efek Indonesia (foto ilustrasi)

IHSG Bisa Terkapar karena Trump? Ini Peringatan Analis untuk Pemerintah RI

Regulasi tarif resiprokal Donald Trump terhadap sejumlah negara jelas menjadi sentimen terhadap perdagangan domestik maupun global. Analis peringatkan pemerintah RI untuk

img_title

VIVA.co.id

8 April 2025

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |