Lama Tak Ada Kabar, Begini Kondisi Winger Persib Febri Hariyadi

1 week ago 4

Kamis, 10 April 2025 - 13:42 WIB

Bandung, VIVA – Winger Persib Bandung, Febri Hariyadi, mengungkapkan kondisinya setelah absen panjang akibat cedera horor yang didapat di masa pra musim. Dia mengaku kini kondisinya berangsur membaik. 

Pemilik nomor punggung 13 ini mengatakan bahwa proses pemulihan berjalan lancar dan sudah bisa kembali berlatih bersama tim. Dia berharap ke depannya bisa mengikuti semua program yang diberikan tim pelatih. 

"Sampai saat ini alhamdulillah cukup baik, tujuh bulan lamanya juga bukan waktu yang sebentar, jadi saya melakukan tahapan-tahapan untuk bisa sampai gabung ke latihan tim, mulai kemarin dan berjalan lancar semuanya, tidak ada kendala apapun," ungkap Febri. 

"Saya berharap juga ke depannya saya juga bisa mengikuti program yang ada. Dan mungkin sekarang tim ke Borneo, saya tidak ikut. Setelah itu mungkin saya gabung full dengan tim," tambahnya. 

Selama absen beberapa bulan, diakui Febri, tidak mudah menjaga mental dan kondisi psikologis. Namun, dengan kesabaran dan bantuan fisioterapis tim proses pemulihan berjalan tanpa kendala. 

"Tentunya tidak mudah, karena memang tujuh bulan bukan waktu yang sebentar. Jadi perlu ekstra sabar, ekstra kerja keras karena memang saya juga dibantu dengan fisio di sini. Jadi tidak ada kendala apapun, tapi memang ya agak sedikit perlu ekstra sabar," terangnya. 

Selain itu, performa Persib yang konsisten di papan atas klasemen membuat Febri semakin termotivasi untuk kembali ke lapangan. Dia ingin di sisa kompetisi bisa memberikan kontribusi secara langsung. 

"Tentunya melihat posisi sekarang, Persib juga masih dalam posisi terbaik. Motivasi saya ya di sisa pertandingan ini saya ingin main tentunya, dan juga saya mudah-mudahan bisa di top stamina juga di sisa tujuh pertandingan terakhir. Mudah-mudahan saya juga bisa bermain," jelasnya. 

Cedera yang dialami Febri memang tergolong serius. Pemain berusia 29 tahun tersebut mendapat cedera anterior cruciate ligament (ACL) saat menghadapi Persis Solo di Piala Presiden 2024. 

"Ya makanya itu (ada trauma), jadi mulai kemarin saya mulai adaptasi pelan-pelan, saya juga enggak full, tadi juga saya enggak full tapi lumayan bertahap untuk ke depan juga. Mudah-mudahan secepatnya saya bisa cepat beradaptasi, tidak ada kendala, lancar sampai bisa main lagi," kata Febri.

Halaman Selanjutnya

"Tentunya melihat posisi sekarang, Persib juga masih dalam posisi terbaik. Motivasi saya ya di sisa pertandingan ini saya ingin main tentunya, dan juga saya mudah-mudahan bisa di top stamina juga di sisa tujuh pertandingan terakhir. Mudah-mudahan saya juga bisa bermain," jelasnya. 

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |