Belum Siap Klarifikasi, Lisa Mariana Justru Dihujani Body Shaming Warganet

1 week ago 9

Kamis, 10 April 2025 - 11:36 WIB

Jakarta, VIVA – Nama Lisa Mariana, mantan model majalah dewasa, kembali mencuat ke permukaan setelah dikaitkan dengan isu kedekatannya bersama mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Kabar ini sontak mengguncang jagat maya dan menjadi perbincangan hangat publik. Di tengah ramainya sorotan, Lisa yang selama ini memilih bungkam akhirnya menunjukkan gelagat untuk muncul dan memberikan penjelasan langsung.

Rencana Lisa untuk menggelar konferensi pers sebenarnya telah ditunggu-tunggu, terutama oleh awak media yang ingin mendengar langsung klarifikasinya. Namun, harapan tersebut harus ditunda. Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Lisa mengumumkan penundaan konferensi pers yang semula dijadwalkan sebagai ajang klarifikasi atas rumor yang menyeret namanya. Scroll lebih lanjut ya.

"Kakak dan abang-abang pres. Dengan ini saya meminta maaf menunda konfrensi pers," tulis Lisa dalam sebuah unggahan.

Meski tidak menjelaskan alasan spesifik di balik penundaan tersebut, Lisa menyebut bahwa dirinya saat ini sedang berkoordinasi dengan tim kuasa hukum. Langkah tersebut diduga sebagai bagian dari upaya persiapan menghadapi kemungkinan gugatan atau tuduhan yang muncul seiring pemberitaan mengenai kedekatannya dengan Ridwan Kamil.

"Saat ini saya sedang melakukan koordinasi dengan kuasa hukum saya," tulisnya lebih lanjut.

Ia membatasi kolom komentar dalam unggahan tersebut. Lisa juga menegaskan bahwa dirinya belum menutup pintu komunikasi kepada media. Ia berkomitmen akan tetap memberikan klarifikasi dalam waktu dekat. 

Saya akan segera lakukan pers dalam waktu dekat. Demikian saya sampaikan. Terima kasih,” tulisnya menutup pernyataan singkat tersebut.

Lisa Mariana

Photo :

  • IG @lisamarianaaa

Namun, alih-alih mendapat dukungan, Lisa justru harus menghadapi derasnya komentar negatif dari warganet. Kolom komentar media sosial dan forum-forum online dipenuhi ujaran sinis, merendahkan, bahkan menjurus pada body shaming. Salah satu komentar menyindir fisiknya dengan kejam: “Ih kamu takut ya ada wartawan nyeletuk, ‘kok bisa ada paus hidup di darat?’”, tulis akun anonim yang mendapat banyak tanda suka.

Tak sedikit pula yang menuding Lisa tengah menunda tampil ke publik demi mengubah penampilannya.

Lagi ngempesin berat badan ya?” tulis seorang pengguna lain.

Beberapa komentar bahkan menyinggung ranah personal dan moral Lisa, menyebut dirinya sebagai pengganggu rumah tangga orang.

Baru kali ini geram sama gundik. Udah merusak rumah tangga, tapi berisiknya minta ampun,” tulis seorang netizen.

Di tengah badai kritik terhadap Lisa, tak sedikit pula yang melontarkan pujian kepada istri Ridwan Kamil, Atalia Praratya. Sosok yang akrab disapa Bu Cinta ini dipandang lebih tenang dan elegan dalam menghadapi isu yang menyeret nama suaminya.

"Lihat IG Bu Cinta adem banget. Cantik alami, kurus, lembut, berkelas, berpendidikan, menginspirasi. Masya Allah deh," tulis seorang pengguna yang kemudian diikuti gelombang komentar serupa.

Halaman Selanjutnya

Namun, alih-alih mendapat dukungan, Lisa justru harus menghadapi derasnya komentar negatif dari warganet. Kolom komentar media sosial dan forum-forum online dipenuhi ujaran sinis, merendahkan, bahkan menjurus pada body shaming. Salah satu komentar menyindir fisiknya dengan kejam: “Ih kamu takut ya ada wartawan nyeletuk, ‘kok bisa ada paus hidup di darat?’”, tulis akun anonim yang mendapat banyak tanda suka.

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |