Cushion Oksidasi? Begini Cara Mencegahnya agar Makeup Tetap Flawless

1 week ago 6

Rabu, 9 April 2025 - 10:15 WIB

Jakarta, VIVA – Pernah nggak, Anda merasa warna cushion yang diaplikasikan di pagi hari tampak pas, tapi beberapa jam kemudian terlihat lebih gelap atau kusam. Nah, itu tandanya cushion Anda mengalami oksidasi.

Fenomena ini sering bikin makeup tampak tidak segar dan malah membuat kulit terlihat kusam atau abu-abu. Oksidasi cushion bisa jadi masalah besar, terutama bagi Anda yang ingin tampil fresh sepanjang hari tanpa harus touch-up berkali-kali.

Memahami Perbedaan Foundation, Cushion, dan Skintint

Oksidasi juga diketahui bisa membuat hasil makeup jadi tidak merata, terutama jika Anda memiliki jenis kulit berminyak atau kombinasi. Warna cushion yang sudah teroksidasi bisa berubah drastis dan tidak lagi sesuai dengan warna asli kulit, sehingga bisa mengganggu penampilan.

Tapi tenang, Anda bisa kok mencegahnya! Artikel ini bahas lebih dalam tentang bagaimana cara mencegahnya dan penyebabnya.

Begini Cara Mencegah Oksidasi pada Cushion

1. Gunakan Primer yang Tepat
Primer bisa menjadi penghalang antara kulit dan cushion, sehingga mengurangi kontak langsung dengan minyak kulit. Pilih primer yang mengandung oil control agar lebih efektif dan bantu makeup lebih tahan lama.

2. Selalu Pakai Skincare Sebelum Makeup
Kulit yang lembab akan lebih ‘menerima’ makeup dan mencegah reaksi kimia yang berlebihan. Gunakan moisturizer yang sesuai jenis kulit agar cushion menempel sempurna tanpa cepat berubah warna.

3. Gunakan Setting Powder
Setelah menggunakan cushion, aplikasikan setting powder tipis-tipis di area yang cenderung berminyak seperti T-zone. Ini membantu mengunci produk dan mengontrol minyak berlebih sepanjang hari.

4. Gunakan Produk dengan Formula Antioksidan
Beberapa merek kini menawarkan cushion dengan teknologi antioksidan yang dirancang khusus agar tidak berubah warna sepanjang hari. Produk-produk ini biasanya juga mengandung antioksidan yang baik untuk kulit.

5. Gunakan Sunscreen Sebelum Cushion
Sunscreen bukan hanya melindungi kulit dari sinar UV, tapi juga bisa berperan sebagai pelindung tambahan untuk mengurangi efek oksidasi. Pilih sunscreen yang ringan dan cepat menyerap agar tidak mengganggu aplikasi cushion.

Ilustrasi memakai sunscreen

Photo :

  • Michael Kurzman, MD

6. Blotting Paper untuk Kontrol Minyak
Selalu sediakan blotting paper di tas Anda. Gunakan untuk menyerap minyak berlebih tanpa menghapus makeup. Ini membantu menjaga cushion tetap stabil dan tidak cepat berubah warna.

7. Hindari Aplikasi Berlebihan
Menggunakan terlalu banyak produk bisa membuat cushion lebih mudah bereaksi dengan minyak dan udara. Aplikasikan tipis-tipis dan bangun coverage secara bertahap untuk hasil yang lebih tahan lama dan alami.

Adapun Penyebab Cushion Mengalami Oksidasi

1. Minyak Berlebih di Wajah
Kulit berminyak memproduksi sebum secara berlebih, yang bisa bereaksi dengan kandungan dalam cushion dan menyebabkan perubahan warna. Semakin banyak minyak di wajah, semakin besar kemungkinan cushion akan mengalami oksidasi.

2. Formula Cushion yang Tidak Stabil
Beberapa formula cushion memang rentan terhadap oksidasi karena bahan aktifnya mudah bereaksi dengan udara atau sebum. Cushion dengan kandungan tinggi zat besi oksida atau pigmen tertentu bisa lebih cepat mengalami perubahan warna.

3. Tidak Menggunakan Skincare atau Primer Sebelumnya
Langsung mengaplikasikan cushion tanpa skincare atau primer bisa mempercepat terjadinya oksidasi, karena tidak ada lapisan pelindung di antara kulit dan cushion. Kulit yang belum dipersiapkan dengan baik juga membuat makeup lebih sulit menempel dan cepat rusak.

4. Paparan Sinar Matahari dan Polusi
Lingkungan eksternal seperti sinar UV dan polusi udara juga bisa mempercepat oksidasi cushion di kulit. Radikal bebas yang berasal dari sinar matahari atau asap kendaraan bisa memicu perubahan kimia pada makeup Anda.

Contoh produk makeup Cushion

Oksidasi pada cushion memang bisa bikin kesel, apalagi kalau makeup jadi belang atau terlihat kusam. Ingat, kunci utama adalah memahami jenis kulit kamu dan memastikan setiap lapisan makeup diterapkan dengan cara yang benar.

Jangan lupa juga untuk selalu membersihkan wajah sebelum dan sesudah makeup agar kulit tetap sehat. Rutin melakukan perawatan kulit juga bisa membantu mengontrol produksi minyak dan mencegah oksidasi di kemudian hari.

Halaman Selanjutnya

3. Gunakan Setting PowderSetelah menggunakan cushion, aplikasikan setting powder tipis-tipis di area yang cenderung berminyak seperti T-zone. Ini membantu mengunci produk dan mengontrol minyak berlebih sepanjang hari.

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |