Jakarta, VIVA - Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno menyebutkan bahwa sudah ada setidaknya 7 ribu orang yang mendaftar untuk lowongan menjadi petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Jakarta.
Rano mengatakan, 7 ribu orang yang mendaftar menjadi petugas PPSU itu merupakan catatan informasi yang diperolehnya per hari Kamis, 24 April 2025.
“Informasi saja kemarin itu sudah 7 ribu pendaftar. Kemarin,” ujar Rano kepada wartawan, Jumat, 25 April 2025.
Ilustrasi petugas PPSU.
Photo :
- VIVA/Bimo Aria Fundrika
Adapun Pemerintah Provinsi Jakarta untuk periode saat ini membuka lowongan untuk masyarakat menjadi petugas PPSU dengan alokasi 1.100 orang.
Sementara untuk data terbaru, Rano melanjutkan, dia belum mendapatkan informasi perihal jumlah masyarakat yang mendaftar sebagai petugas PPSU hingga hari Jumat ini. “Hari ini berapa tentu kita belum menghitung,” ujar Rano.
Sebelumnya diberitakan, Gubernur Jakarta Pramono Anung mengungkapkan bahwa pada periode saat ini Pemerintah Provinsi Jakarta mengalokasikan 1.100 lowongan untuk petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) alias pasukan oranye.
Pramono menekankan bahwa pada periode selanjutnya untuk penerimaan petugas PPSU dengan alokasi sekitar 506 pendaftar yang akan dilaksanakan pada awal tahun depan atau akhir tahun ini.
“Kami sudah mengumumkan lowongan ini untuk 1.100 pada saat ini dan di awal tahun depan atau akhir tahun ini akan tambah 506,” ujar Pramono dikutip Jumat, 25 April 2025.
Pramono memastikan pendaftaran petugas PPSU bakal transparan karena dia ingin menghilangkan persepsi soal ‘orang dalam’ (ordal). “Karena saya ingin isu tentang ordal ini betul betul bisa dihilangkan dalam rekrutmen,” ujarnya.
Halaman Selanjutnya
Pramono menekankan bahwa pada periode selanjutnya untuk penerimaan petugas PPSU dengan alokasi sekitar 506 pendaftar yang akan dilaksanakan pada awal tahun depan atau akhir tahun ini.