Gudang Perusahaan Penahan Ijazah Karyawan Disegel Pemkot Surabaya

6 days ago 5
Situs Liputan Live Petang Tepat Non Stop

Selasa, 22 April 2025 - 14:51 WIB

Surabaya, VIVA – Gudang milik CV Sentosa Seal yang berada di Komplek Pergudangan Suri Mulya, Margorejo, telah disegel oleh Pemerintah Kota Surabaya melalui Satpol PP pada Selasa (22/4/2025). Penyegelan dilakukan karena perusahaan tersebut terbukti tidak mengantongi Tanda Daftar Gudang (TDG), yang merupakan kewajiban bagi setiap pengelola gudang sesuai ketentuan perundangan.

Pemkot Surabya segel gudang perusahan penahan ijazah karyawan CV Sentoso Seal

Photo :

  • Zainal Azhari/tvOne/Surabaya

Proses penyegelan dipimpin langsung oleh Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, dan mendapat pengawalan ketat dari aparat Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Dalam konferensi pers di lokasi, Eri menegaskan bahwa langkah tegas ini merupakan hasil dari pengecekan izin usaha yang dilakukan oleh Pemkot.

"CV Sentosa Seal hanya memiliki SKRK tahun 2012 dan IMB tahun 2013, namun tidak memiliki Tanda Daftar Gudang (TDG)," tegas Eri Cahyadi di hadapan wartawan.

Penyegelan berlangsung kondusif tanpa perlawanan dari pihak karyawan maupun pemilik gudang, Jan Hwa Diana. Dasar hukum penyegelan merujuk pada Pasal 3 Permendag RI Nomor 90 Tahun 2018 tentang Penataan dan Pembinaan Gudang, yang mewajibkan perusahaan memiliki TDG untuk operasional gudangnya.

Lebih lanjut, Eri menyampaikan bahwa pemerintah daerah memiliki kewenangan memberikan sanksi terhadap pelanggaran sesuai Pasal 4 Permendag yang sama, termasuk penutupan gudang, denda, hingga pencabutan izin.

"Sanksi lainnya juga bisa berupa pembekuan TDG atau bahkan pencabutan izin di bidang perdagangan. Kami berkomitmen untuk menegakkan aturan yang ada, serta melindungi hak-hak pekerja di Surabaya," ujar Eri.

Ia juga mengimbau agar seluruh pengusaha di Kota Surabaya selalu mematuhi regulasi yang berlaku untuk menghindari sanksi serupa.
 

Ilustrasi polisi.

Buntut Video Viral: Kapolsek Ini Dicopot Gegara Abaikan Wanita yang Dikeroyok Debt Collector

Polda setempat akhirnya mengambil langkah tegas dengan mencopot jabatan Kapolsek setelah video viral yang memperlihatkan seorang wanita dikeroyok oleh debt collector.

img_title

VIVA.co.id

22 April 2025

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |