Kamis, 22 Mei 2025 - 05:55 WIB
VIVA – Dua buah harta karun yang diyakini berasal dari era Perang Dunia II ditemukan di Hutan Negara Polandia, Rabu 21 Mei 2025. Harta karun tersebut ditemukan oleh dua orang warga negara Polandia, saat melakukan pencarian di hutan dekat Desa Zielone.
Menurut laporan yang dilansir VIVA Militer dari Heritage Daily, kedua harta karun ditemukan olejh Maciej Podgorskim, pemilik Museum Divisi Infanteri Legiun ke-3 Angkatan Bersenjata Polandia.
Tak sendirian, Podgorskim ditemani oleh rekannya yang diketahui bernama Piotr Szynala, yang juga ikut serta dalam proses pencarian.
Kedua warga negara Polandia itu menemukan dua penutup terpal yang dengaja dikubur. Setelah digali, ternyata ditemukan panji penghargaan Divisi Infanteri ke-21 dan Panji Resimen Senapan Podhale ke-4.
VIVA Militer: Harta karun Perang Dunia II
Sadar akan pentingnya penemuan itu, keduanya kemudian membawa panji militer Polandia kepada tim arkeologoi Universitas Lublin di Zamosc.
Walaupun sudah terkubur selama 86 tahun, kedua relik tersebut terlihat sangat terawat dan tidak rusak sama sekali. Dari Universitas Lublin kemudian panji-panji itu dikirim ke Museum di Tomaszow Lubelski.
Panji Divisi Infanteri ke-21 adalah penghargaan kehormatan yang diberikan atas keunggulan dan keahlian menembak di unit tersebut. Penghargaan ini terkahir kali diberikan pada tahun 1938 kepada Resimen Senapan Podhale ke-4.
Panji tersebut dibuat dengan tangan dengan menggunakan benang emas dan perak, oleh Suster Felician dari biara yang saat ini keberadaannya sudah tidak ada di Czechowice-Dziedzice.
VIVA Militer: Harta karun Perang Dunia II
Dalam laporan lain yang dikutip VIVA Militer dari Miami Herlad, Konservatif Monumen Provinsi Lublin (LWKZ) menyatakan Resimen Senapan Podhale ke-4 dibentuk di Italia dan Prancis pada akhir Perang Dunia I.
Kemudian pada Perang Dunia II, unit tersebut diterjunkan di front Polandia-Ukraina dan Polandia-Uni Soviet. Setelah invasi Nazi Jerman ke Polandia, unit tersebut menelan kerugian besar di dekat Dzikow Nowy dan Duchow.
Halaman Selanjutnya
Panji Divisi Infanteri ke-21 adalah penghargaan kehormatan yang diberikan atas keunggulan dan keahlian menembak di unit tersebut. Penghargaan ini terkahir kali diberikan pada tahun 1938 kepada Resimen Senapan Podhale ke-4.