Senin, 12 Mei 2025 - 15:50 WIB
Spanyol, VIVA – Real Madrid menelan kekalahan 3-4 saat melawat ke Olimpic Lluis Companys, markas Barcelona dalam pertandingan lanjutan LaLiga, Minggu 11 Mei 2025. Pelatih Carlo Ancelotti angkat bicara soal kekalahan anak asuhnya ini.
Juru taktik asal Italia tersebut memberi pembelaan kepada anak asuhnya. Menurut dia, semua sudah bermain dengan baik, terutama di sektor lini serang.
"Dalam pertandingan di level ini, Anda harus bertahan dan menyerang dengan baik. Kami menyerang dengan baik, mencari peluang," kata Carlo Ancelotti, dikutip dari Football Espana.
"Jelas, kami seharusnya bisa bermain lebih baik di babak pertama, kami membuat beberapa kesalahan yang jelas yang membuat kami kebobolan," imbuhnya.
Ancelotti menekankan tim besutannya harus bertahan dengan cara yang lebih baik. Karena dalam pertandingan ini, mereka tidak menunjukkan cara bertahan yang maksimal.
"Kami harus bertahan dengan lebih baik. Dalam pertandingan hari ini, cukup jelas bahwa kami bertahan dengan buruk dan itu bukan karena kami memiliki blok yang rendah. Kami memberi mereka beberapa peluang dan mereka menghukum kami," tuturnya.
Dengan kekalahan ini, Madrid semakin tertinggal dari Barcelona dalam peburuan gelar juara LaLiga musim ini. Los Blancos memiliki selisih ketertinggalan tujuh poin.
Memasuki pekan ke-35, Barcelona bertengger di puncak klasemen dengan 82 poin. Sementara sisa pertandingan di musim ini tinggal tiga.
Real Madrid Ganggu 2 Klub Premier League Guna Tambal Posisi Bermasalah
Real Madrid siap merayu dua klub Premier League demi bisa mendapatkan pemain untuk menambal posisi dalam skuad yang dianggap masih bermasalah.
VIVA.co.id
12 Mei 2025