TMII Diskon Tiket Masuk 50 Persen Demi Rayakan HUT ke-50, Catat Tanggalnya!

1 week ago 6

Jumat, 11 April 2025 - 17:40 WIB

Jakarta, VIVA – Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta Timur bakal memberikan diskon tiket masuk sebesar 50 persen bagi para pengunjung. Diskon itu diberikan dalam rangka perayaan ulang tahun TMII ke-50 tahun pada 19-20 April 2025.

Direktur Utama TMII, Intan Kartika mengatakan, diskon 50 persen tiket masuk itu akan berlaku bagi semua pengunjung yang datang ke TMII. Selain itu, akan diberikan bagi pembelian tiket masuk on the spot maupun melalui pembelian tiket online.

"Jadi, pada saat beli tiket online maupun on the spot pakai QRIS, itu langsung dapat diskon 50 persen. Begitu masuk pengunjung bisa lihat semuanya gratis," kata Intan dalam keterangannya, Jumat, 11 April 2025.

Dia menjelaskan, rangkaian perayaan ulang tahun ke-50 TMII akan berlangsung pada tanggal 18-27 April 2025. Pun, tarif wahana berbayar juga akan diberikan diskon misalnya seperti Taman Burung, Dunia Air Tawar, Kereta Gantung, dan Skyworld.

"Jadi kalau untuk yang wahana berbayar, akan ada special price. Tapi kalau untuk pertunjukan budaya, ke kirab gunungan, kemudian musik Nusantara, itu semuanya tidak berbayar lagi," ujar Intan.

[Humas TMII]

Photo :

  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya

Lebih lanjut, Intan menuturkan, TMII juga akan memberikan tiket masuk gratis untuk 500 anak panti asuhan yang ada di sekitar TMII. Kemudian, TMII juga memberikan gratis tiket masuk untuk menyandang disabilitas sepanjang pekan HUT TMII.

"Iya jadi ada 500 anak panti asuhan bisa masuk ke TMII melihat wajah baru TMII. Anak pasti asuhannya yang memang sudah kita undang, ada di sekitar TMII," ujarnya.

Sebagai informasi, selain memberikan diskon dan tiket gratis, TMII juga akan mengadakan rangkaian acara istimewa selama 18-27 April 2025. Salah satu acara istimewa itu yakni Pesta Budaya Nusantara yang terdiri atas pagelaran 50 atraksi budaya nusantara, kirab budaya nusantara, dan lima gunungan keberkahan.

Kemudian, ada juga Amphitheater panggung budaya berupa pentas pertunjukan budaya kolosal (Kecak), dan Wastra berlari HUT TMII pada 19 April 2025. Lalu, Pesta Rakyat Nusantara di antaranya tari anak Nusantara, cerita TMII yakni perjalanan 50 tahun TMII di Tirta Cerita, serta panggung pesta rakyat yang menampilkan musisi Tanah Air seperti Ari Lasso, Vierratale, Geisha, dan Feel Koplo.
 

Halaman Selanjutnya

"Iya jadi ada 500 anak panti asuhan bisa masuk ke TMII melihat wajah baru TMII. Anak pasti asuhannya yang memang sudah kita undang, ada di sekitar TMII," ujarnya.

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |