VIVA – Kebutuhan mobil baru menjelang Lebaran biasanya meningkat dari tahun ke tahun, seperti halnya pada Maret 2025 yang tercantum dari data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo).
Melalui data asosiasi tersebut penjualan mobil baru dari diler ke konsumen, alias ritel selama bulan Ramadhan mencapai 76.582 unit, artinya meningkat sekitar 9,6 persen dari Februari yang hanya 69.872 unit.
Booth Toyota di GIIAS 2023.
Photo :
- VIVA.co.id/Arianti Widya
Hampir semua brand mengalami lonjakan permintaan menjelang Lebaran tahun ini. Toyota sebagai pemimpin pasar berhasil menjual mobil barunya ke konsumen sebanyak 24.514 unit, meningkat 10 persen dari bulan kedua.
Begitupun dengan brand lain yang masih di dalam Astra Group, yaitu Daihatsu. Penjualan mobil Daihatsu ke konsumen pada bulan lalu mencapai 13.111 unit, melonjak sekitar 5 persen dari sebelumnya 12.501 unit.
Hal yang sama juga dialami merek lain, salah satunya BYD sebagai pendatang baru yang berhasil menyusul beberapa merek pemain lama dari daftar 10 besar terlaris.
Mobil baru BYD terjual ke tangan konsumen pada bulan ketiga tahun ini mencapai 2.870 unit, atau meningkat 93 persen dari sebelumnya yang hanya tercatat 1.488 unit.
Kejutan lainnya dari penjualan yang meroket tersebut, BYD pukul mundur Hyundai dari daftar brand terlaris. Pasalnya merek mobil asal Korea Selatan itu hanya bisa menjual 2.354 unit di bulan lalu.
Padahal secara lineup BYD hanya menawarkan mobil listrik murni berbasis baterai, yaitu Dolphin, Atto3, Seal, M6, dan Sealion 7. Sedangkan Hyundai memiliki produk yang jauh lebih lengkap untuk pasar Indonesia.
Untuk mesin pembakaran Hyundai memiliki Stargazer, Stargazer X, Creta, Venue, Staria, Palisade, dan Santa-Fe. Lalu di kelas hybrid ada Santa-Fe dan Tucson, sedangkan untuk EV diwakilkan oleh Kona Electric, Ioniq 5, dan Ioniq 6.
Bukan hanya soal produk, kedua brand beda negara itu juga memiliki perbedaan dari jumlah jaringan dilernya yang tersebar di Indonesia, di mana Hyundai punya jaringan lebih luas dari BYD sebagai pendatang baru.
Berikut data penjualan mobil terlaris Maret 2025:
- Toyota 24.514 unit
- Daihatsu 13.111 unit
- Honda 8.165 unit
- Mitsubishi Motors 6.372 unit
- Suzuki 5.006 unit
- BYD 2.870 unit
- Hyundai 2.354 unit
- Denza 1.801 unit
- Wuling 1.725 unit
- Chery 1.521 unit
Halaman Selanjutnya
Kejutan lainnya dari penjualan yang meroket tersebut, BYD pukul mundur Hyundai dari daftar brand terlaris. Pasalnya merek mobil asal Korea Selatan itu hanya bisa menjual 2.354 unit di bulan lalu.