Inggris, VIVA – Premier League musim 2025/2026 kembali memanas usai pekan ke-9 rampung digelar. Arsenal masih kokoh di puncak klasemen dan mulai “kedinginan” sendirian setelah mengumpulkan 22 poin. Sementara itu, Manchester United sukses merangsek naik ke posisi 6 besar.
Arsenal Memimpin, Bournemouth Jadi Kejutan
The Gunners mencatat 7 kemenangan, 1 imbang, dan 1 kekalahan sejauh ini. Produktivitas mereka juga mengesankan dengan torehan 16 gol dan hanya kebobolan 3 kali. Konsistensi inilah yang membuat skuad besutan Mikel Arteta masih nyaman memimpin persaingan.
Di bawahnya, Bournemouth menjadi kejutan besar Premier League musim ini. Tim yang kerap berjuang di papan bawah itu kini bertengger di posisi kedua dengan 18 poin, unggul selisih gol atas Tottenham yang menghuni tempat ketiga.
Manchester Duo di Zona Eropa
Persaingan papan atas makin seru dengan Manchester City dan Manchester United mulai menemukan ritme permainan.
– Man City duduk di posisi 5 dengan 16 poin
– Man United menyusul di posisi 6 juga dengan 16 poin, namun kalah selisih gol
Hasil ini menjadi sinyal kebangkitan khususnya bagi Setan Merah yang di awal musim tampil inkonsisten.
Liverpool Turun, Chelsea Masih Inkonsisten
Liverpool kini menempati posisi ke-7 dengan 15 poin, mengalami penurunan setelah terpeleset di beberapa laga terakhir.
Sementara itu, Chelsea masih belum stabil. Meski kini berada di posisi 9 dengan 14 poin, pasang surut performa tampak jelas dari catatan menang-imbang-kalah mereka.
Zona Merah Mulai Sesak
Persaingan di papan bawah juga tak kalah tegang. West Ham, Nottingham Forest, dan Wolves berada di tiga posisi terendah.
– West Ham: posisi 19, hanya 4 poin
– Wolves: juru kunci dengan 2 poin saja
Jika situasi tidak segera membaik, risiko degradasi semakin menghantui.
Persaingan baru berjalan sembilan pekan, namun drama papan atas hingga zona degradasi sudah begitu ketat. Kita tunggu apakah Arsenal bisa terus mempertahankan posisinya, atau justru tergeser dalam beberapa pekan ke depan.
![]()
Amorim Puji Casemiro Setinggi Langit
Meski nama-nama baru seperti Benjamin Sesko dan Bryan Mbeumo mencuri perhatian di lini depan, Amorim justru menyoroti peran penting sosok senior di lini tengah: Casemiro.
VIVA.co.id
26 Oktober 2025

4 hours ago
1









