Rabu, 16 April 2025 - 16:53 WIB
Surabaya, VIVA – Komandan Satuan Kapal Selam (Dansatsel) Koarmada II, Kolonel Laut (P) Ansori hari ini memimpin acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan KRI Ardadedali-404 dari Letkol Laut (P) Hendra Siregar kepada penggantinya Mayor Laut (P) Khoirul Hadi Prayitno.
Upacara Sertijab pergantian tongkat komando salah satu kapal selam andalan TNI AL itu digelar di atas Geladak KRI Ardadedali-404 yang sandar di Dermaga Kapal Selam Koarmada II Surabaya, Rabu, 16 April 2025.
Dansatsel Koarmada II Kolonel Laut (P) Ansori mengatakan, pergantian jabatan Komandan KRI merupakan hal yang wajar di dalam suatu organisasi. Pergantian jabatan itu dilakukan untuk pembaharuan semangat dan penyegaran pemikiran yang merupakan bagian dari rangkaian pembinaan personel di lingkungan TNI Angkatan Laut.
Lebih lanjut Dansatsel menyampaikan, bahwa tugas TNI Angkatan Laut, khususnya Satuan Kapal Selam Indonesia di masa mendatang penuh dengan tantangan dan memerlukan perhatian khusus, untuk itu semua alutsista dituntut setiap saat siap hadir di laut guna menegakkan dan mempertahankan kedaulatan serta mengamankan wilayah perairan yuridiksi nasional.
VIVA Militer: Dansatsel Koarmada II pimpin Sertijab Komandan KRI Ardadedali-404
Photo :
- Dispen Koarmada II
Hal tersebut, lanjut Dansatsel Koarmada II, dapat diartikan bahwa dalam setiap operasi, kapal perang khususnya kapal selam, harus didukung dengan kondisi teknis yang handal serta diawaki oleh personel yang profesional dan memiliki kejuangan tinggi, sehingga itu harus dipersiapkan secara cermat dengan melalui pembinaan secara utuh dan menyeluruh.
“Saya berharap kepada seluruh ABK KRI Ardadedali-404 untuk tetap memiliki semangat disiplin dan dedikasi serta kerja keras juga loyalitas yang tinggi, agar prestasi yang telah dicapai KRI Ardadedali-404 dapat dipertahankan dan ditingkatkan lagi,” kata Kolonel Ansori dalam keterangan resminya yang dikutip VIVA Militer.
Dansatsel Koarmada II juga menambahkan, serah terima jabatan tersebut, selaras dengan arahan Pangkoarmada II Laksda TNI I. G. P. Alit Jaya, terkait regenerasi kepemimpinan serta peningkatan profesionalisme prajurit, dalam rangka mewujudkan kesiapan operasional unsur-unsur KRI yang berada di jajaran Koarmada II, khususnya Satuan Kapal Selam Koarmada II.
Ukraina Rancang Siasat Sabotase Parade Militer Rusia
Rusia akan merayakan Hari Kemenangan (Victory Day) bulan depan.
VIVA.co.id
16 April 2025