Jakarta, VIVA – Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Maruarar Sirait alias Ara, mengaku optimis bahwa perusahaan asal Qatar, Ooredoo Group, bakal berinvestasi di Program 3 Juta Rumah yang diusung oleh pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.
Hal itu diakui Ara merupakan salah satu hasil dari pertemuan one-on-one antara dirinya dan Chief Legal, Regulatory, and Corporate Governance Officer Ooredoo Group, Hilal Mohammed HK Al Khulaifi, yang digelar di Qatar beberapa waktu lalu.
Alih-alih dilakukan dalam sebuah pertemuan besar, pembahasan terkait keikutsertaan Ooredoo Qatar dalam program 3 juta rumah tersebut justru dilakukan dalam pertemuan yang sangat privat, antara Menteri Ara dan Hilal Mohammed selaku Kepala Hukum, Regulasi, dan Tata Kelola Ooredoo Group.
Karenanya, Ara mengaku sangat yakin bahwa Ooredoo Qatar bakal benar-benar bergabung ke dalam program 3 juta rumah. Hal itu mengingat bahwa perbincangan privat yang digelarnya bersama Hilal Mohammed itu, diartikannya sebagai ketertarikan Ooredoo untuk berinvestasi di Indonesia.
Perumahan eks pejuang Tim-tim.
Photo :
- Dokumentasi Adhi Karya.
"Jadi kita itu meeting-nya sudah one-on-one, langsung antara pihak Ooredoo sama saya. Jadi ya kalau enggak tertarik saya rasa enggak akan ada pertemuan begitu," kata Ara saat ditemui di kantornya, kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Senin malam, 14 April 2025.
Selain itu, melalui sejumlah kerja sama yang telah jauh dijalin sebelumnya antara pihak Ooredoo dengan pemerintah Indonesia dalam berbagai hal, maka Ara meyakini bahwa kerja sama investasi dengan Ooredoo Qatar ini bukanlah sesuatu yang terlalu sulit untuk direalisasikan.
Sebab, Ooredoo diketahui sebelumnya juga telah bekerja sama dengan salah satu provider di Tanah Air yakni Indosat, hingga membuat Indosat cukup dikenal dengan sebutan Indosat Ooredoo oleh masyarakat Indonesia.
"Karena sebelumnya kan Ooredoo itu sudah bekerja sama dengan Indosat, jadi sudah mengerti lah mereka bagaimana bisnis di Indonesia," ujarnya.
Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Maruarar Sirait, saat ditemui di kantornya, kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Senin, 14 April 2025]
Photo :
- VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya
Diketahui, dalam pertemuan tatap muka secara personal antara Menteri Ara dengan Hilal Mohammed tersebut, kedua pihak membahas soal investasi Qatar bagi sektor perumahan di Tanah Air. Menteri Ara bahkan menawarkan sejumlah lahan yang bisa dimanfaatkan untuk membangun hunian, guna mendukung program 3 juta rumah tersebut.
"Kami menawarkan beberapa lahan strategis untuk perumahan pada calon investor dari Qatar. Salah satunya yakni lahan strategis eks BLBI di wilayah Karawaci, Kabupaten Tangerang, Banten, seluas 3,7 hektare (ha), dan saya yakin mereka tertarik," ujarnya.
Halaman Selanjutnya
Sebab, Ooredoo diketahui sebelumnya juga telah bekerja sama dengan salah satu provider di Tanah Air yakni Indosat, hingga membuat Indosat cukup dikenal dengan sebutan Indosat Ooredoo oleh masyarakat Indonesia.