VIVA – Hari bahagia Luna Maya dan Maxime Bouttier semakin dekat. Kini, keduanya sudah memulai rangkaian acara pernikahan, dimulai dari siraman yang diselenggarakan pada hari ini Selasa 6 Mei 2025.
Rencananya, pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier akan diadakan di Bali pada Rabu 7 Mei 2025. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.
Menjelang hari bahagia itu, Luna Maya dan Maxime Bouttier ternyata sudah membahas perihal rumah masa depan yang akan mereka tempati berdua.
Mengingat selama ini pasangan tersebut sudah mempunyai rumah pribadi masing-masing, maka mereka harus mengatur barang-barang yang dibutuhkan untuk tinggal satu atap.
Alih-alih Luna Maya, ternyata Maxime Bouttier yang punya banyak sekali barang pribadi untuk dibawa ke rumah baru bersama sang calon istri.
"Kita kan bentar lagi mau nikah ya. Maksudnya bentar lagi ke jenjang berikutnya. Aku belum tahu kapan. Berarti kan aku harus pindahan tuh," kata Maxime Bouttier, mengutip video YouTube Marella Mulwanto and Yumi Kwandy, Selasa 6 Mei 2025.
Bukan sekedar pakaian atau kebutuhan sehari-hari,, Maxime Bouttier memusingkan koleksi animenya di rumah.
Sebab ia merupakan orang yang sangat suka dengan anime hingga mengumpulkan barang-barang unik terkait karakter anime.
"Banyak banget barang yang akan aku bawa, gitu. Aku bilang, 'Iya, cuma beberapa gitar. Mungkin beberapa barang lain'. Tapi banyak banget patung anime," kata Maxime Bouttier.
"Soalnya kan aku suka anime. Aku suka banget anime dan aku punya banyak patung," tambahnya.
Maxime Bouttier bahkan sudah merencanakan akan menaruh patung-patung koleksinya di salah satu sudut rumah.
Terutama patung Iron Man berukuran besar yang hendak ia letakkan di depan pintu supaya setiap orang yang masuk akan langsung melihatnya.
"Soalnya aku ada patung nanti, yang Iron Man besar gitu. Itu nanti akan ada di depan pintu itu," jelas Maxime.
Di sisi lain, Luna Maya cenderung lebih cuek dan pasrah dengan keinginan sang calon suami.
Luna Maya menegaskan bahwa dirinya malas pindah rumah karena belum lama ini baru saja merenovasi kamar pribadinya. Oleh karena itu, Luna Maya berharap Maxime Bouttier mau tinggal di rumahnya saja.
"Kayaknya kalau nikah, kayaknya dia bakal pindah ke rumah aku deh. Karena aku nggak mau pindah," ungkap Luna Maya.
"Aku baru aja renovasi kamar. Lalu tiba-tiba kayak harus pindah, males. Lu aja deh," sambungnya.
Halaman Selanjutnya
Bukan sekedar pakaian atau kebutuhan sehari-hari,, Maxime Bouttier memusingkan koleksi animenya di rumah.