Majalengka, VIVA – Presiden RI Prabowo Subianto mengapresiasi kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Menteri Perhubungan (Menhub) RI, Dudy Purwagandhi yang telah bekerja keras dalam kelancaran arus mudik lebaran idulfitri 1446 H.
Hal tersebut disampaikan Prabowo saat melakukan kunjungan kerja ke Majalengka, Provinsi Jawa Barat, Senin, 7 April 2025.
“Saya ucapkan terima kasih kepada semua unsur yang bekerja keras dalam hal ini untuk keamanan mudik, keamanan, selama bulan puasa dan mudik saya ucapkan terima kasih kepada Kapolri, Menhub, TNI di semua jajaran,” kata Prabowo.
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo melakukan flag off one way nasional
Kepala Negara menilai kerja keras dari Kapolri hingga Menhub Dudy dalam kelancaran arus mudik lebaran 2025 sangat membanggakan.
"Kerja keras saudara benar-benar suatu yang membanggakan atas nama pemerintah dan atas nama rakyat Indonesia, saya ucapkan terima kasih. Sebagai pimpinan, saudara sangat bertanggung jawab dan saudara-saudara pantas diberi penghormatan oleh seluruh rakyat Indonesia," kata dia.
Di sisi lain, ia mengaku bahagia karena harga bahan pokok selama bulan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah sangat terkendali. Selain itu, Prabowo juga mengaku momen perayaan Idul Fitri 1446 Hijriyah dinikmati masyarakat Indonesia dalam keadaan aman.
"Bulan Ramadan, bulan puasa bagi umat Islam di Indonesia dan juga Hari Raya Idul Fitri tahun ini kita nikmati dalam keadaan aman, damai. Yang sangat saya bahagia, harga bahan pokok terkendali, aman dan masih terjangkau oleh rakyat Indonesia, saya sangat bahagia," kata Prabowo.
Ia mengatakan harga pangan terkendali baru pertama kali terjadi di Indonesia. Sehingga, ia tak lupa mengucapkan rasa terima kasih kepada jajaran Menteri Koordinator (Menko) dan Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman yang sudah bekerja keras di bawah komandonya.
"Kemudian bahwa kita dalam pertama kali bertahun-tahun harga-harga pangan terkendali, ini saya juga ucapkan terima kasih ke tim pertanian, di bawah koordinasi Menko Pangan, Menteri Pertanian bekerja sangat keras. Tiap kali saya cari beliau ada di sawah, beliau ada di daerah, satu hari di Kalimantan Barat, besoknya di Merauke, lusanya di Lampung. Inilah menteri-menteri kabinet kita semuanya bekerja keras, semuanya turun ke lapangan," ujarnya.
Halaman Selanjutnya
"Bulan Ramadan, bulan puasa bagi umat Islam di Indonesia dan juga Hari Raya Idul Fitri tahun ini kita nikmati dalam keadaan aman, damai. Yang sangat saya bahagia, harga bahan pokok terkendali, aman dan masih terjangkau oleh rakyat Indonesia, saya sangat bahagia," kata Prabowo.