Jakarta, VIVA – Setelah sempat absen dari pasar tanah air, brand sepatu asal California, Macbeth, akhirnya mengumumkan kembalinya secara resmi ke Indonesia. Momen bersejarah ini ditandai dengan penyelenggaraan Macbeth Studios Project yang digelar di M Bloc Live House, Jakarta, pada Sabtu, 26 April 2025.
Macbeth dikenal sebagai merek yang lahir dari dunia musik, diciptakan khusus untuk para musisi dan seniman. Sejak awal, brand ini tumbuh beriringan dengan energi panggung, idealisme para musisi, semangat orisinalitas, serta gairah para penonton yang selalu menghidupkan suasana. Scroll lebih lanjut ya.
Kembalinya Macbeth ke Indonesia membawa semangat baru yang lebih kuat melalui inisiatif Macbeth Studios Project. Program ini merupakan bentuk kolaboratif yang digagas langsung oleh para pendiri asli Macbeth untuk mempertemukan artis-artis dari seluruh dunia.
"Acara ini bukan sekadar panggung konser. Ini adalah manifesto kami, untuk para pencipta dan pencinta musik generasi berikutnya. Dan dengan spirit #kickthenormal, kami rayakan kembalinya Macbeth lewat satu malam penuh energi: lintas genre, lintas generasi, satu frekuensi," ujar Fian Asfianti, Sr. Brand Manager Macbeth Indonesia.
Macbeth Studios Project digawangi oleh Eno NTRL, drummer dari band rock legendaris Indonesia, NTRL. Acara ini menghadirkan deretan kolaborasi istimewa dari para emerging artists yang kini tengah bersinar di berbagai genre musik. Di antara mereka adalah Oslo Ibrahim (pop), Endah N Rhesa (folk/akustik), DavidBeatt (rap), dan Summerlane (pop punk), dengan pembukaan yang dimeriahkan oleh RRAG (rock/alternative). Seluruh acara dipandu oleh MC Willy Winarko, menambah semarak suasana.
"Saya lebih senang musisi dari all genre, karena kami ingin memperluas musik bersama Macbeth," terang Eno NTRL.
Sebagai bagian dari selebrasi tersebut, Macbeth Indonesia juga meluncurkan koleksi kolaborasi eksklusif pertamanya bersama musisi Tanah Air. Koleksi bertajuk Macbeth x Eno ini menghadirkan siluet ikonik Eliot yang diberikan sentuhan personal dari Eno berupa signature charm dan insole khusus. Koleksi ini dirilis dalam jumlah terbatas, ditujukan bagi mereka yang menjadikan musik sebagai identitas, bukan sekadar tren.
Macbeth Footwear merupakan merek asal California yang didirikan pada tahun 2002 oleh musisi ternama Tom DeLonge, yang dikenal luas sebagai frontman band Blink-182 dan Angels & Airwaves. Berlandaskan semangat musik, Macbeth berkomitmen untuk menghadirkan produk sneakers bergaya yang berkelanjutan, ramah lingkungan, serta menawarkan alternatif vegan yang autentik.
Saat ini, Macbeth Global Indonesia beroperasi di bawah naungan PT Tabor Andalan Retailindo (TARBrands) sebagai perwakilan resmi dan distributor utama Macbeth Footwear di Indonesia.
Halaman Selanjutnya
Source : ist