Bank BJB Ikuti Langkah Himbara Rombak Susunan Direksi, Ada Helmy Yahya di Jajaran Komisaris

3 weeks ago 12

Minggu, 20 April 2025 - 18:54 WIB

Bandung, VIVA – PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (BJBR) atau bank bjb telah rampung menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) secara hybrid pada Rabu, 16 April 2025. Salah satu agenda dalam pertemuan tersebut membahas terkait restrukturisasi susunan pengurus perseroan. 

Sekretaris perseroan, Ayi Subarna, menuturkan RUPST menjadi momentum penting guna memperkuat komitmen bank bjb dalam mendukung pertumbuhan ekonomi, terutama di Jawa Barat dan Banten. Perseroan berhasil membukukan kinerja keuangan solid sepanjang tahun 2024 dengan membukukan laba bersih sebesar Rp 1,3 triliun dan rasio kredit bermasalah (NPL) terjaga di level 22 persen.

Terkait restrukturisasi organisasi, Ayi menjelaskan langkah ini dipandang krusial untuk meningkatkan efisiensi dan responsivitas perusahaan terhadap perubahan struktur pasar. Selain itu, memperkuat fleksibilitas organisasi dalam menjalankan berbagai inisiatif transformasi.

Perubahan susunan pengurus bank BJB mencakup pengangkatan dan pemberhentian anggota Direksi dan Dewan Komisaris. Perseroan secara resmi menerima pengunduran diri Yuddy Renaldi dari kursi Direktur Utama pada RUPST tersebut.

Selain itu, memberhentikan dengan hormat beberapa anggota pengurus perseroan diantaranya Taswin Zakaria selaku Komisaris Utama Independen, Diding Sakri dan Hilman Purakusumah selaku Komisaris Independen, serta M. Taufiq Budi Santoso dari jabatan Komisaris.

Jajaran direksi juga menjadi sasaran perombakan di mana beberapa nama dicopot dari jabatannya. Mulai dari Rio Lanasier selaku Direktur IT & Transaction Banking, Tedi Setiawan sebagai Direktur Operasional dan Cecep Trisna sebagai Direktur kepatuhan.

Bank BJB lantas merekrut sejumlah nama untuk mengisi kekosongan jabatan tersebut. Perseroan mengangkat Wowiek Prasantyo sebagai Komisaris Utama Independen, Helmi Yahya menggantikan Hilman Purakusumah selaku Komisaris Independen, hingga Ayi Subarna naik ke posisi Direktur Operasional dan Teknologi Informasi.

Beberapa jabatan baru akan berlaku efektif setelah mendapat persetujuan dari OJK atas hasil Penilaian Kemampuan dan Kepatutan (Fit and Proper Test), maka susunan anggota Dewan Komisaris dan Direksi bank bjb adalah sebagai berikut:

Dewan Komisaris

  • Komisaris Utama Independen : Wowiek Prasantyo*
  • Komisaris : Herman Suryatman *
  • Komisaris : Rudie Kusmayadi
  • Komisaris : Tomsi Tohir
  • Komisaris Independen : Helmy Yahya*
  • Komisaris Independen : Novian Herodwijanto*

Direksi

  • Direktur Utama : Yusuf Saadudin*
  • Direktur Kepatuhan : Joko Hartono Kalisman*
  • Direktur Korporasi dan UMKM : Mulyana*
  • Direktur Konsumer dan Ritel : Nunung Suhartini*
  • Direktur Operasional dan Teknologi Informasi : Ayi Subarna*
  • Direktur Keuangan : Hana Dartiwan

*Berlaku efektif setelah mendapatkan persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan atas Penilaian Kemampuan dan Kepatutan (Fit and Proper Test) dan memenuhi ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Halaman Selanjutnya

Beberapa jabatan baru akan berlaku efektif setelah mendapat persetujuan dari OJK atas hasil Penilaian Kemampuan dan Kepatutan (Fit and Proper Test), maka susunan anggota Dewan Komisaris dan Direksi bank bjb adalah sebagai berikut:

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |