Jakarta, VIVA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mencatat penguatan signifikan sebesar 1,15 persen atau 73,16 poin. Alhasil, indeks ditutup pada level 6.441,68 saat penutupan perdagangan Selasa, 15 April 2025.
IHSG bergerak dalam rentang area 6.368-6.497. Dengan nilai transaksi mencapai Rp 10,14 triliun.
Dikutip InvestorTrust pada Selasa, 15 April 2025, lompatan pesat IHSG terdorong kenaikan sejumlah sektor saham. Mulai dari sektor energi meningkat 2,36 persen, sektor infrastruktur menguat 1,68 persen, hingga sektor material dasar melambung 1,12 persen
Adapun koreksi masih melanda beberapa sektor lain, seperti sektor teknologi, keuangan, kesehatan, hingga konsumer non primer.
Kinclongnya sejumlah saham-saham big capitalization (big cap) turut mendorong IHSG mendekati level 6.500. Salah satunya saham BYAN menguat 17,47 persen menjadi 20.000.
Saham BBCA sebagai saham berkapitalisasi besar ikut membukukan lompatan jumbo, yakni 175 poin menjadi 8.575. Di samping itu, penguatan indeks juga didongkrak saham emiten yang dikendalikan Prajogo Pangestu, seperti saham TPIA, BREN, CUAN, dan PTRO.
Hingga akhir sesi perdagangan hari ini, setidaknya empat saham sukses melejit hingga auto reject atas (ARA) di antaranya:
PT Green Power Group Tbk (LABA)
Sahan LABA menorehkan penguatan dua digit, yaitu sebesar 34,58 persen atau 37 poin menjadi 144.
PT Citra Borneo Utama Tbk (CBUT)
Ilustrasi perkebunan kelapa sawit.
Saham CBUT menyusul 24,62 persen atau 245 ke level 1.240.
PT Fore Kopi Indonesia Tbk (FORE)
Ilustrasi kopi.
Photo :
- Instagram kenanganheritage.id
Sebagai saham pendatang baru di Bursa Efek Indonesia (BEI), saham FORE konsisten menguat sejak hari pertama. Pada penutupan hari ini, saham FORE melesat 24,60 persen ke posisi 314.
PT Jakarta International Hotels & Develoment Tbk (JIHD)
Hasil positif juga dicatat saham JIHD sebesar 130 poin dan ditutup pada posisi 665.
Artikel ini telah tayang di InvestorTrust.id dengan judul, “IHSG Ditutup Melesat 73 Poin hingga 4 Saham Ini Cetak ARA Dipimpin LABA”
Halaman Selanjutnya
Hingga akhir sesi perdagangan hari ini, setidaknya empat saham sukses melejit hingga auto reject atas (ARA) di antaranya: