Viral! Pelayan Restoran di Bali Nangis Tak Percaya saat Dapat Uang Rp3 Juta dari Bule

2 hours ago 1

Senin, 21 April 2025 - 11:52 WIB

Bali, VIVA – Viral di media sosial seorang bule di Bali  memberi uang tip kepada pelayan restoran Teras Sport Bar&Grill di Bali lantaran kebaikan dan ketulusan pelayan perempuan bernama Ayu. 

Dalam video yang diunggah oleh akun pribadinya @itssozer, bule bernama Samuel Waidenhofer beberapa hari lalu, Samuel hendak melakukan pembayaran pesanannya. Lalu pelayan yang selalu tersenyum itu menanyakan jenis pembayarannya dengan cash atau  kartu.

Pelayan restaurant bernama Ayu - Foto: Tangkapan Layar Instagram @itssozer

Photo :

  • VIVA.co.id/Maha Liarosh (Bali)

"Whould you like to pay by card or cash?," kata pelayan bernama Ayu dikutip dari akun Instagram Samuel Waidenhofer, Senin, 20 April 2025.

"By cash," kata Samuel.

Akan tetapi saat akan membayar Samuel  mengaku hanya memiliki uang Rp 50 ribu. Lalu pelayan yang bernama Ayu itu memberikan uang yang dimilikinya sebesar Rp 20 ribu untuk tambahan pembayaran.

"Little bit of money is okay for you?," ucap ayu dalam video itu.

Saat ditanya Samuel uang yang diberikan itu apa benar uang miliknya sendiri Ayu menjawab dengan jujur itu uang pribadinya dan diberikan kepada Samuel dengan tulus dan ikhlas.

Dalam video itu Samuel juga sempat bertanya pendapatan per hari yang diperoleh oleh Ayu yang bekerja sebagai pelayan di Bali. Ayu mengaku hanya mendapat uang Rp 30 ribu sampai Rp 40 ribu per harinya. 

Lalu Samuel tiba-tiba memberikan bil pembayaran itu kepada pelayan dan mengatakan kalau sebenarnya ia tak membutuhkan bantuan dari pelayan karena ia memiliki uang di dompetnya. 

Mengejutkan, tiba-tiba bule itu memberikan uang sebesar Rp3 juta kepada Ayu sebagai tip atas pelayanan dan kebaikan Ayu serta kerja kerasnya sebagai pelayan di restoran. 

Pelayan yang ramah itu pun kaget dan menangis terharu.

Lalu Samuel memuji pelayanan yang diberikan karena kata bule dermawan itu Ayu selalu tersenyum lebar dan pelayanan yang diberikan merupakan pelayanan terbaik di antara beberapa pelayanan lainnya.

Sementara itu, Ayu mengaku dalam hidupnya baru kali ini mendapatkan tip sebesar itu dari tamu di restoran tempat dia bekerja. Ayu pun berkali-kali mengucapkan terimakasih kepada Samuel dan memeluknya sambil menangis haru. 

Sementara itu, dalam akun Instagram @denpasarviral.com kebaikan dan ketulusan Ayu menuai pujian positif dari netizen.

"Senyum orang tulus dan baik hati," puji akun instagram @e_day29.

"Senyumnya ayu ikhlas sekali," tulis akun @niputusri.dewi

"i see, she is so positif vibes banget," komentar akun @salsabillaolivia.

"Rejeki orang baik tak kemana & tak akan tertukar," kata @yahonksdc dalam kolom komentar.

Halaman Selanjutnya

Saat ditanya Samuel uang yang diberikan itu apa benar uang miliknya sendiri Ayu menjawab dengan jujur itu uang pribadinya dan diberikan kepada Samuel dengan tulus dan ikhlas.

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |