Jakarta, VIVA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) rampung melakukan pemeriksaan terhadap mantan terpidana kasus korupsi Djoko Tjandra. Djoko diduga telah bertemu buronan kasus korupsi Harun Masiku di Kuala Lumpur, Malaysia.
Status Djoko diperiksa hari ini dalam kapasitasnya sebagai saksi dalam kasus suap PAW DPR RI 2019-202 untuk tersangka Harun Masiku dan Donny Tri Istiqomah. KPK belum bisa memastikan soal adanya dugaan aliran dana kasus PAW ke Djoko Tjandra.
"Kalau aliran uang belum ada infonya. Jadi, baru ada pertemuan di sana di KL (Kuala Lumpur)," kata Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika di gedung KPK, Rabu 9 April 2025.
Djoko Tjandra (tengah) usai menjalani pemeriksaan KPK sebagai saksi di kasus suap Harun Masiku
Photo :
- VIVA.co.id/Zendy Pradana
Tessa menyebut, Djoko Tjandra dicecar berbagai pernyataan yang salah satunya terkait dugaan permintaan mengurus sesuatu oleh Harun Masiku.
"Pembahasannya terkait ada permintaan dari saudara DST kepada saudara HM untuk membantu mengurus sesuatu. Tapi, detailnya belum bisa disampaikan saat ini," jelas Tessa.
Terkait dugaan pertemuan dengan Harun Masiku di Kuala Lumpur, Djoko menepisnya. Dia mengaku tak mengenal eks Caleg PDIP itu.
Djoko mengatakan demikian begitu rampung diperiksa oleh penyidik KPK pada Rabu siang tadi.
"Wong saya enggak kenal. Saya enggak kenal gimana saya mau cerita,” kata Djoko ditanyai awak media.
Penyidik KPK Rossa Purbo Bekti Jalani Sidang di Pengadilan Bogor, IM57+ Blak-blakan Begini
enyidik Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK, AKBP Rossa Purbo Bekti, menjalani sidang soal gugatan perdata yang diajukan mantan anggota Bawaslu.
VIVA.co.id
9 April 2025