IHSG Sesi I Berbalik Melemah, Saham BBTN hingga ISAT Jadi Top Gainers

5 hours ago 2

Rabu, 16 April 2025 - 13:11 WIB

Jakarta, VIVA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) merosot tipis 0,13 persen atau 8,4 poin pada akhir sesi pertama perdagangan Rabu, 16 April 2025. Pembalikan arah dari tren kenaikan menyebabkan IHSG melemah ke level 6.433,28.

Berdasarkan data Phintraco Sekuritas, pergerakan IHSG berada dalam rentang area 6.417-6.469. Nilai transaksi mencapai dua digit, yakni sebesar Rp 15,13 triliun.

Phintraco Sekuritas menilai secara teknikal, indikator modern MACD menunjukkan pergerakan histogram yang mulai sideways, disertai dengan Stochastic RSI yang telah memasuki area overbought. 

"Dengan demikian, waspadai potensi koreksi IHSG menuju area support di 6.425 pada sesi kedua perdagangan hari ini," tulis Phintraco Sekuritas dalam laporannya, dikutip pada Rabu, 15 April 2025. 

Koreksi IHSG sejalan penurunan sejumlah sektor saham. Tiga saham dengan penurunan terbesar antara lain sektor keuangan tergerus 0,43 persen, sektor consumer non primer menyusut 0,29 persen dan sektor teknologi amblas 0,21 persen.

Di tengah kemerosotan IHSG, beberapa sektor saham berhasil menorehkan lonjakan pesat. Saham energi memimpin kenaikan sebesar 1,08 persen, sektor material dasar melesat 0,93 persen dan sektor properti melambung 0,53 persen.

Phintraco Sekuritas juga mendata tiga saham yang berhasil menguat paling tinggi alis top gainers di papan utama perdagangan diantaranya:

PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN)

Kantor PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (dok: BTN)

Photo :

  • VIVA.co.id/Anisa Aulia

Saham BBTN memimpin berkat lonjakan sebesar 9,04 persen atau 80 poin hingga menembus area 965.

PT Vale Indonesia Tbk (INCO)

Saham INCO ikut menguat sebesar 3,04 persen atau 70 poin menjadi 2.370.

PT Indosat Tbk (ISAT)

Hasil positif turut dibukukan saham ISAT sebesar 2,55 persen atau 40 poin menjadi 1.610

Halaman Selanjutnya

PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN)

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |