Jokowi: Tidak Ada Kewajiban Saya Menunjukkan Ijazah Asli ke Mereka

6 hours ago 1

Rabu, 16 April 2025 - 12:27 WIB

Solo, VIVA – Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) menolak menunjukan ijazah asli kelulusannya dari Universitas Gadjah Mada (UGM) kepada Tim Pembela Ulama dan Aktivis (TPUA) yang mendatangi kediamannya, Rabu, 16 April 2025.

Jokowi  menegaskan tidak memiliki kewajiban untuk menunjukkan ijazah kepada mereka

"Beliau-beliau ini meminta untuk saya bisa menunjukkan ijazah asli. Saya sampaikan bahwa tidak ada kewajiban dari saya menunjukkan ke mereka," kata Jokowi usai menerima perwakilan TPUA di kediamannya di Solo

Massa TPUA, tegas Jokowi, juga tidak berhak dan berwenang untuk mengaturnya agar menunjukan ijazah asli tersebut. "Tidak ada kewenangan mereka mengatur saya untuk menunjukkan ijazah asli yang saya miliki," ujar Jokowi

Konferensi pers soal ijazah Jokowi

Photo :

  • VIVA.co.id/Cahyo Edi (Yogyakarta)

Menurutnya, pihak Universitas Gadjah Mada (UGM) telah jelas menyampaikan perihal ijazah tersebut. "Sudah sangat jelas, kemarin di UGM sudah memberikan penjelasan yang gamblang dan jelas," ungkapnya

Sebelumnya, UGM menyatakan jika Joko Widodo atau Jokowi merupakan seorang alumni UGM. Jokowi dinyatakan mengikuti perkuliahan dan lulus dari Fakultas Kehutanan UGM pada tanggal 5 November 1985.

Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Pengajaran UGM Prof Wening Udasmoro mengaku siap membuka seluruh dokumen akademik Jokowi selama menempuh pendidikan di kampus itu jika diminta dalam proses hukum di pengadilan. 

"Joko Widodo itu tercatat dari awal sampai akhir melakukan tridarma perguruan tinggi di Universitas Gadjah Mada, dan kami memiliki bukti-bukti, surat-surat, dokumen-dokumen yang ada di Fakultas Kehutanan," ujar Wening. 

Sementara Dekan Fakultas Kehutanan UGM Sigit Sunarta menambahkan saat ini ijazah asli milik Jokowi itu dipegang oleh yang bersangkutan. UGM, kata Sigit hanya memiliki salinan dari ijazah tersebut.

Sigit menerangkan pihak universitas selalu memberikan ijazah kelulusan aslikepada mahasiswa yang sudah memenuhi segala persyaratan dan dinyatakan lulus. 

"Tentu ijazah asli yang memegang adalah Pak Jokowi. Jadi kami (UGM) hanya memegang copy-an saja," ujar Sigit, Selasa 15 April 2025.

Halaman Selanjutnya

Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Pengajaran UGM Prof Wening Udasmoro mengaku siap membuka seluruh dokumen akademik Jokowi selama menempuh pendidikan di kampus itu jika diminta dalam proses hukum di pengadilan. 

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |