Sabtu, 10 Mei 2025 - 14:24 WIB
VIVA – Duel klasik antara Barcelona dan Real Madrid kembali tersaji dalam lanjutan La Liga. Pertandingan sarat gengsi ini akan digelar di Stadion Olimpic Lluis Companys pada Minggu 11 Mei waktu setempat.
Persaingan kedua raksasa Spanyol ini kian memanas, mengingat posisi mereka yang tengah bersaing ketat di papan atas klasemen. Bagi Barcelona, gelar La Liga musim ini menjadi target utama setelah langkah mereka terhenti secara dramatis oleh Inter Milan di Liga Champions.
Sementara itu, Real Madrid menaruh harapan besar pada La Liga sebagai penyelamat musim. Setelah gagal di final Copa del Rey melawan Barcelona dan tersingkir di perempat final Liga Champions oleh Arsenal, trofi domestik menjadi harga mati bagi skuat asuhan Carlo Ancelotti.
Menjelang laga panas ini, berikut sejumlah fakta menarik yang patut disimak:
Dominasi Blaugrana Musim Ini
Barcelona tampil superior dalam tiga pertemuan sebelumnya musim ini. Mereka menang 4-0 di laga La Liga, mencukur Madrid 5-2 di ajang Supercopa, dan menang dramatis 3-2 di final Copa del Rey.
Kebalikan dari Musim Lalu
Kondisi tersebut berbanding terbalik dengan musim lalu, di mana Real Madrid selalu menang dalam tiga El Clasico yang berlangsung.
Produktivitas Barcelona di El Clasico
Dari tiga pertemuan tersebut, total 12 gol berhasil dilesakkan Barcelona ke gawang Madrid. Raphinha dan Robert Lewandowski sama-sama menjadi top skor dengan torehan tiga gol.
Seret Gol dari Madrid
Madrid hanya mencetak empat gol ke gawang Blaugrana. Kylian Mbappe menjadi pemain paling produktif dengan dua gol.
Rekor Tak Terkalahkan Barcelona di 2025
Sejak pergantian tahun, Barcelona belum merasakan kekalahan di ajang La Liga. Mereka mengoleksi 13 kemenangan dan dua hasil imbang dalam 15 pertandingan terakhir.
Catatan Kelam di Kandang
Meski tampil solid belakangan ini, Barcelona sempat mengalami masa sulit saat kalah tiga kali beruntun di kandang atas Las Palmas, Leganes, dan Atletico Madrid pada periode November hingga Desember lalu.
Kebangkitan Madrid Usai Kekalahan
Setelah takluk dari Valencia di awal April, Real Madrid mampu bangkit dengan mencatat empat kemenangan berturut-turut di La Liga.
Halaman Selanjutnya
Seret Gol dari MadridMadrid hanya mencetak empat gol ke gawang Blaugrana. Kylian Mbappe menjadi pemain paling produktif dengan dua gol.