Bursa Asia Kinclong Jelang Pertemuan Negosiasi AS-Tiongkok

15 hours ago 2

Rabu, 7 Mei 2025 - 08:48 WIB

Jakarta, VIVA –  Bursa Asia-Pasifik menunjukkan penguatan terhadap sebagian besar indeks pada pembukaan perdagangan Rabu, 7 Mei 2025. Kenaikan dipicu kabar Menteri Keuangan Amerika Serikat (AS) Scott Bessent dan perwakilan perdagangan Jamieson Greer akan mengadakan pertemuan dengan Tiongkok pada pekan ini.

Pertemuan antara AS dan Tiongkok menandai dimulainya negosiasi potensial terkait kebijakan tarif impor yang ditetapkan oleh Presiden AS Donald Trump. Negosiasi akan dilakukan di Swiss guna membahas masalah perdagangan dan ekonomi.

Dialog antara Bessent, Greer, dan pejabat Tiongkok  mengindikasikan potensi untuk meredakan ketegangan perang dagang antara dua negara adikuasa itu. Sebagaimana diketahui bahwa ketegangan bermula dari keputusan Trump menaikkan tarif impor terhadap barang Tiongkok sebesar 145 persen yang kemudian dibalas China melalui depresiasi Yuan hingga tarif yang lebih tinggi atas impor AS. 

Dikutip dari CNBC International, indeks Nikkei 225 Jepang dibuka menguat sebesar 0,22 persen. Indeks Topix ikut mencatat kenaikan sebesar 0,38 persen. 

Ilustrasi perang dagang AS-China.

Photo :

  • UK Investor Magazine

Indeks Kospi Korea Selatan membukukan lonjakan sebesar 0,32 persen. Sementara itu, indeks Kosdaq yang terdiri dari emiten saham berkapitalisasi kecil mengalami koreksi sebesar 0,7 persen.

Indeks S&P/ASX 200 terpantau menguat tipis 0,17 persen. Indeks Hang Seng Hong Kong berada lebih tinggi, yakni melesat dari posisi 22.662,71 menjadi 22.387.

Di Wall Street, tiga indeks acuan ditutup lebih rendah. Indeks Dow Jones Industrial Average merosot 389,83 poin atau 0,95 persen menjadi 40.829,00. 

Indeks S&P 500 melemah 0,77 persen dan ditutup pada level 5.606,91. Nasdaq Composite juga mengalami pelemahan sebesar 0,87 persen ke level 17.689,66. 

Halaman Selanjutnya

Di Wall Street, tiga indeks acuan ditutup lebih rendah. Indeks Dow Jones Industrial Average merosot 389,83 poin atau 0,95 persen menjadi 40.829,00. 

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |