Kopi Dewa 19, Kafe Bernuansa Musik Klasik Dewa, Kini Hadir di Jakarta Selatan

2 hours ago 1

Selasa, 22 April 2025 - 15:46 WIB

Jakarta, VIVA – Ahmad Dhani, baru saja meresmikan kafe terbarunya, Kopi Dewa 19**, yang berlokasi di Kebayoran Park Mall, Jakarta. Acara peresmian ini dihadiri oleh Dhani yang lebih akrab disapa Pak Dhe oleh para penggemarnya, bersama Andra Ramadhan, serta beberapa pihak terkait lainnya dari Kopi Dewa 19.

Dhani menyampaikan rencananya untuk memperluas jangkauan Kopi Dewa 19 ke berbagai wilayah di seluruh Indonesia. Scroll lebih lanjut ya.

Ia berharap kafe ini bisa menjadi tempat berkumpul yang menyenangkan bagi para penggemar Dewa 19, yang dikenal dengan sebutan Baladewa. Di sini, para pengunjung dapat menikmati kopi sambil disuguhkan lagu-lagu hits dari band favorit mereka.

"Insya Allah, setiap bulan kami akan hadirkan Kopi Dewa 19 di seluruh Indonesia, agar Baladewa dan Balandewi bisa menikmati waktu santai sambil mendengarkan musik Dewa 19. Dan yang terpenting, kami tidak perlu bayar royalti karena lagu-lagu Dewa 19 adalah hak cipta saya dan mas Andra," ungkap Dhani dalam acara tersebut.

Selain itu, Dhani juga menegaskan bahwa tidak diperlukan lembaga manapun, seperti LMKR atau UAMI, untuk mengurus masalah hak royalti karena seluruh hak cipta lagu Dewa 19 berada di tangannya seumur hidup.

Kopi Dewa 19 bukan hanya sekadar tempat menikmati kopi, tetapi juga menghadirkan suasana nostalgia yang kental. Setiap sudut kafe dipenuhi dengan memorabilia eksklusif Dewa 19, memberikan pengalaman unik bagi para pengunjung yang ingin bernostalgia sambil menikmati berbagai pilihan kopi.

Ilustrasi Kopi

Photo :

  • freepik.com/freepik

Di antaranya adalah espresso klasik, butterscotch latte, hingga berbagai varian kopi khas yang terinspirasi dari lagu-lagu Dewa 19, seperti kopi Kirana, kopi Pandawa 5, serta minuman non-kopi seperti matcha, red velvet, dan mocktail dengan nama-nama legendaris seperti Mistikus Cinta dan Separuh Orange.

Bagi para pengunjung yang menginginkan sajian makanan lezat, Kopi Dewa 19 juga menyediakan berbagai pilihan menu yang menggugah selera. Beberapa di antaranya adalah gulai iga satu hati, sate taichan, dan rawon picisan, yang siap menemani waktu santai Anda di kafe ini.

Dengan konsep yang mengusung nuansa nostalgia, Kopi Dewa 19 hadir sebagai tempat nongkrong yang nyaman bagi para pecinta kopi dan tentunya para penggemar setia Dewa 19. Ini adalah kesempatan bagi Anda untuk menikmati pengalaman ngopi yang tak terlupakan sambil mengenang lagu-lagu legendaris dari band yang telah memberikan kontribusi besar pada industri musik Indonesia.

Halaman Selanjutnya

Source : freepik.com/freepik

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |