Peminat Mobil Baru Lesu Pameran GIIAS 2025 Gak Berani Pasang Target Muluk-muluk

3 weeks ago 6

Kamis, 17 April 2025 - 09:41 WIB

VIVA – Walaupun merek mobil di Indonesia semakin banyak, namun minat masyarakat membeli mobil baru semakin lesu di tahun ini. Hal itu terlihat dari data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo).

Tahun ini penjualan mobil baru dari diler ke konsumen, alias ritel sepanjang Januari-Maret 2025 hanya 210.483 unit. Menurun sekitar 9 persen dibandingkan periode yang sama, pada 2024 yaitu 231.017 unit.

Booth Suzuki Indonesia di GIIAS 2024

Photo :

  • Suzuki Indomobil Sales

Mengingat permintaan konsumen menurun, pabrikan atau produsen menyesuaikan pengiriman unit ke jaringan diler. Secara wholesales pada kuartal pertama tahun ini hanya 205.160 unit, sedangkan tahun lalu 215.250 unit.

Di tengah kondisi tersebut pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show, atau GIIAS 2025 tidak memasang target muluk-muluk, walaupun saat pameran tersebut ada sejumlah model baru dan brand baru.

Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi menyebut jika penjualan di GIIAS tahun ini sama dengan tahun lalu sudah bagus. Karena kondisi ekonomi belum stabil, ditambah kebijakan dari dalam negeri hingga luar negeri.

“Transaksi tahun lalu mendekati Rp20 triliun, dan penjualan 30 ribu unit lebih. Saya gambarkan 2025 bisa mengulang tahun lalu saja sudah bagus di tengah penjualan yang turun 4,8 persen,” ujarnya di Jakarta, dikutip, Kamis 17 April 2025.

Nangoi mengaku khawatir saat pameran berlangsung di ICE, BSD, Tangerang, pada 23 Juli sampai 3 Agustus 2025, beberapa merek sudah mengkerek harga mobilnya. Sehingga kemungkinan terjadi penurunan pembelian.

“Jadi saya mengkhawatirkan harga mobil jangan naik lagi, mudahan market bisa ditutup dengan yang banyak memberikan harga terjangkau,” tuturnya.

Sementara menurut Ketua III Gaikindo Rizwan Alamsyah, target sebenarnya mengikuti suasana pasar, karena selama pameran sebenarnya tidak pernah memberikan target tertentu dari tahun ke tahun.

“Situasi sekarang memang agak turun, tapi para peserta ingin memnanfatkan ajang berjualan pada pameran jadi mereka menambah target. Bisa saja sama, atau lebih tinggi dengan situasi saat ini,” kata Rizwan.

Tercatat sudah ada 55 brand kendaraan, termasuk sepeda motor, dan mobil yang tedaftar untuk pameran GIIAS tahun ini, termasuk hadirnya 7 merek baru. Setelah berlangsung di BSD, GIIAS Series akan hadir di sejumlah daerah lain.

Halaman Selanjutnya

Sementara menurut Ketua III Gaikindo Rizwan Alamsyah, target sebenarnya mengikuti suasana pasar, karena selama pameran sebenarnya tidak pernah memberikan target tertentu dari tahun ke tahun.

Halaman Selanjutnya

Read Entire Article
Sindikasi | Jateng | Apps |